Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Punya Nama Love My For Yous Mirna, Ini Cerita Gadis di Sumsel, Kadang Dianggap Aneh oleh Orang Lain

Cerita seorang gadis memiliki nama unik Love My For Yous Mirna datang dari wilayah Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.

Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Punya Nama Love My For Yous Mirna, Ini Cerita Gadis di Sumsel, Kadang Dianggap Aneh oleh Orang Lain
Kolase Tribunnews.com: TribunSumsel/M. Ardiansyah dan Facebook TribunSumsel
(Kiri) Foto KTP milik Love My For Yous Mirna dan (Kanan) Love My For Yous Mirna saat ditemui di rumahnya. 

TRIBUNNEWS.COM - Cerita seorang gadis memiliki nama unik Love My For Yous Mirna datang dari wilayah Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan (Sumsel)

Berbagai kejadian sempat dialami oleh Love My.

Waktu SD ia pernah diminta gurunya untuk berganti nama.

Nama Love My juga kerap dianggap aneh saat dirinya berkenalan dengan orang lain.

Berikut cerita lengkap dari gadis di Banyuasin bernama Love My For Yous Mirna.

Love My For Yous Mirna diketahui tinggal di Komplek Sukajadi Permai I Blok K Nomor 2 Kelurahan Sukajadi Kecamatan Talang Kelapa Kabupaten Banyuasin.

Baca juga: VIRAL Wanita di China Ceritakan Bagaimana Ia Terjebak di Rumah Kencan Butanya, Gara-gara Lockdown

Gadis kelahiran 17 Desember 1996 itu merupakan anak dari keluarga Gemawan Fauzi.

Berita Rekomendasi

Saat ditemui di rumahnya, Love My panggilan akrabnya sedang menyapu halaman rumah.

Dara lulusan DIII Keperawatan ini, dengan ramahnya menyambut.

Ketika diberi tahu mengenai kedatangan Tribunsumsel.com, Love My hanya tersipu malu, Rabu (12/1/2022).

Saat ditanya, Love My menceritakan diberi nama yang unik dan berbeda dari nama seseorang pada umumnya.

Namun, meski memiliki nama yang berbeda dari nama seseorang pada umumnya, ia merasa senang dan juga tetap percaya diri.

Baca juga: Cerita Penggali Kubur di Kudus, Didatangi Seseorang dalam Mimpi karena Tak Perbaiki Makam Ambles

Love My For Yous Mirna, seorang perawat di Banyuasin.
Love My For Yous Mirna, seorang perawat di Banyuasin. (Tribunsumsel.com/ardi)

"Kalau memperkenalkan diri, memang terkadang saat orang mendengar sedikit berbeda dan aneh."

"Terkadang, ada yang bertanya harus memanggil siapa. Jadi saat perkenalan juga, sering memberikan nama panggilan Love My, Mirna atau My Love. Tergantung orang mana yang nyamannya memanggil," katanya.

Halaman
12
Sumber: Tribun Sumsel
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas