Kronologis Pekerja HTI di Pelalawan Meninggal Diduga Diserang Harimau, Kondisinya Mengenaskan
Korban meninggal dunia dalam kondisi mengenaskan saat bekerja menumbang kayu.
Editor: Dewi Agustina
Sedangkan lokasi penyerangan harimau berada di wilayah Inhil.
Jejak Kaki Harimau di Agam
Sebelumnya di Sumatera Barat, masyarakat menemukan jejak kaki Harimau Sumatera (Panthera Tigris Sumatrae) di Kabupaten Solok, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).
Jejak kaki diduga harimau tersebut ditemukan di perkebunan milik masyarakat di Nagari Padang Limau Sundai, Kecamatan Sangir Jujuan, Kabupaten Solok Selatan.
Ali Musar, Wali Nagari Padang Limau Sundai membenarkan adanya penemuan jejak kaki diduga Harimau Sumatera.
"Iya benar, sudah banyak ditemukan jejaknya," kata Wali Nagari Padang Limau Sundai, Ali Musar.
Baca juga: Abah Dodo, Pria 75 Tahun Asal Garut Menghilang di Gunung Legok Pulus Usai Cerita Ditemui Harimau
Ia mengatakan, penemuan jejak ini pada Senin (31/1/2022) yang lalu.
"Ditemukan jejak kaki satwa ini sekitar pukul 13.00 WIB di areal perkebunan," ujarnya.
Ia menjelaskan, penemuan jejak kaki diduga harimau ini ditemukan sekitar 1,5 kilometer/KM dari pemukiman masyarakat.
"Tepatnya di Jorong Tanjung Durian," katanya.
Peristiwa ini sudah dilaporkan kepada petugas BKSDA Sumatera Barat.
"Sampai saat ini belum ada laporan adanya hewan ternak warga yang dimangsa," katanya.
Selain itu, masyarakat masih beraktivitas seperti biasa dan masih merasa aman.
Harimau Serang Sapi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.