Kapendam Kasuari: Prada Enos Meninggal Bukan karena Ditembak TPNPB Tapi akibat Kecelakaan Tunggal
Prada Enos Animan mengalami kecelakaan tunggal, Sabtu (5/1/2022) sekira pukul 06.10 WIT.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan TribunPapuaBarat.com, Safwan Ashari Raharusun
TRIBUNNEWS.COM, MANOKWARI - Kapendam XVIII/Kasuari Kolonel Arm Hendra Pesireron memastikan bahwa Prada Enos Animan meninggal dunia akibat kecelakaan tunggal, bukan karena ditembak Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB).
Pernyataan Kapendam XVIII/Kasuari ini disampaikan menyusul adanya klaim sepihak dari juru bicara Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) terkait meninggalnya Prada Enos Animan.
Sebelumnya beredar informasi di media yang menyebutkan seorang putra asli Papua yakni Prada Enos gugur setelah kontak tembak dengan TPNPB.
"Berita meninggalnya Prada Enos Animan karena kontak tembak dengan TPNPB adalah hoax, itu tidak benar," ujar Pesireron, saat dihubungi TribunPapuaBarat.com, Minggu (6/2/2022).
Sebenarnya, Prada Enos Animan mengalami kecelakaan tunggal, Sabtu (5/1/2022) sekira pukul 06.10 WIT.
Baca juga: TNI Sebut Hanya Ada 3 Kelompok Bersenjata di Tembagapura, Bukan 33 Seperti Pernyataan TPNPB OPM
"Prajurit atas nama Prada Enos Aninam merupakan anggota Bekangdam XVIII/Kasuari, dan meninggal karena kecelakaan," ujarnya.
Ia menjelaskan, saat itu Prada Enos Animan tidak dapat mengendalikan laju kendaraan sepeda motor Trail Honda CRF Nopol 3448 MZ yang dikendarainya.
Sehingga, Prada Enos Animan kemudian menabrak rumah masyarakat dan terpental ke dalam saluran air sedalam satu meter.
"Peristiwa itu terjadi di Jalan Palapa dekat dengan SMA Negeri 1 Manokwari, Papua Barat," jelasnya.
Baca juga: Pangdam XVIII Kasuari Ingatkan Jajarannya Agar Selalu Siap & Waspada Saat Bertugas
"Prada Enos Animan sempat ditolong oleh rekannya dan dibawa ke IGD RSUD Manokwari."
Prada Enos Animan dibawa ke RSUD Manokwari, pukul 07.10 WIT, dan sempat ditolong oleh dokter.
Selang beberapa menit kemudian, dokter langsung menyatakan bahwa Prada Enos Animan meninggal dunia.
Sementara, peristiwa kecelakaan Prada Enos Animan tersebut telah ditangani oleh pihak Polisi Militer (PM) Kodam XVIII/Kasuari.
Artikel ini telah tayang di Tribunpapuabarat.com dengan judul Soal Kabar Prada Enos Animan Tewas Ditembak TPNPB, Kodam Kasuari: Itu Tidak Benar
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.