VIRAL Kisah Wanita Terjebak di Lift Rumah pada Malam Hari, Anggap Insidennya sebagai Momen Lucu
Viral kisah wanita terjebak di lift rumahnya pada malam hari, anggap insiden sebagai momen lucu. Berikut cerita lengkapnya.
Penulis: Shella Latifa A
Editor: Daryono
![VIRAL Kisah Wanita Terjebak di Lift Rumah pada Malam Hari, Anggap Insidennya sebagai Momen Lucu](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/viral-wanita-terjebak-di-lift-rumahnya-sendiri-saat-tengah-malam.jpg)
TRIBUNNEWS.COM - Rekaman kisah wanita terjebak di lift rumahnya sendiri pada malam hari, viral di media sosial.
Cerita ini dialami oleh Erica Gishela atau disapa Gishel (21), warga asli Jepara, Jawa Tengah.
Melalui akun video TikTok, @ericagishela7, Gishel membagikan pengalamannya terjebak di lift rumahnya.
Tak disangka ceritanya itu viral hingga ditonton lebih dari 9 juta orang.
Kepada Tribunnews.com, Gishel menyebut peristiwa itu terjadi pada Selasa (8/2/2022) lalu sekitar pukul 22.00 WIB.
Baca juga: Chord Dasar Perempuanku - Irwansyah, Viral di TikTok: Perempuanku Engkau Cintaku
Tak sendirian, Gishel ternyata terjebak bersama adik laki-lakinya.
Dia mengaku awalnya sempat panik dan takut akan keadaan liftnya.
Anggota keluarganya lain yang berada di rumah juga sempat panik melihat Gishel dan adiknya terjebak di lift.
"Panik sih pas pertama-pertama doang, deg-degan banget takut lift nya jatuh tapi lama-lama biasa-biasa aja sih," ucap dia saat dihubungi, Jumat (11/2/2022).
"Kakak lumayan panik tapi juga ngakak," imbuh dia.
![Viral kisah wanita terjebak di lift rumahnya sendiri saat tengah malam, ngaku harus menunggu 3 jam untuk keluar. Ini pengakuannya.](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/viral-kisah-wanita-terjebak-di-lift-rumahnya-sendiri-saat-tengah-malam.jpg)
Baca juga: Viral Wanita Unggah Video Bareng Marc Marquez, Bahagia Bertemu Langsung, Sebut si Pembalap Ramah
Gishel mengaku insiden ini merupakan pengalaman pertama kali dia terjebak di lift rumahnya sendiri.
Meskipun begitu, Gishel menganggap peristiwa ini sebagai pengalaman lucu di hidupnya.
"Ini pertama kalinya, lift-nya emang enggak pernah error sebelumnya," tambahnya.
Penyebab Bisa Terjebak di Lift, hingga Berhasil Dievakuasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.