Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

4 Orang Anak Tewas di Padang Lawas Utara Terbakar Hidup-Hidup, Begini Kronologinya

Zulfikar mengatakan pada saat terjadinya kebakaran kedua orang tua korban sedang tidak berada di rumah

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in 4 Orang Anak Tewas di Padang Lawas Utara Terbakar Hidup-Hidup, Begini Kronologinya
net
ilustrasi kebakaran 

Laporan Wartawan Tribun Medan Anugrah Nasution

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN  - Empat orang anak yang merupakan kakak beradik meninggal dunia usai rumah yang ditempatinya terbakar,  Minggu (20/2/2022) sekitar pukul 22.30 WIB.

Rumah yang terbakar milik Darwin Ritongah di Desa Rondaman Dolok, Kecamatan Portibi Kabupaten Padang Lawas Utara.

Kapolsek Padang Bolak Padang Lawas Utara AKP Zulfikar mengatakan,  4 penghuni rumah ditemukan meninggal dunia di dalam rumah.

"Pada hari Minggu tanggal 20 Februari 2022 sekira pukul pukul 22.30 Wib telah terjadi kebakaran Satu unit rumah semi permanen bertempat di desa Rondaman Dolok Kecamatan Portibi.

Baca juga: Kebakaran di Asrama Polisi Nagari Muaro Sumbar Hanguskan Empat Rumah dan 3 Motor

4 penghuni rumah meninggal dunia," ujar Kapolsek Padang Bolak, AKP Zulfikar kepada Tribun, Senin (21/2/2022)

Zulfikar mengatakan pada saat terjadinya kebakaran kedua orang tua korban sedang tidak berada di rumah.

BERITA REKOMENDASI

Darwin saat itu sedang berada di warung yang tidak terpaut jauh dari rumahnya sementara istrinya sedang bekerja sebagai tukang kusuk.

"Pada saat kejadian tersebut ke 4 korban jiwa sedang tertidur pulas di dalam satu kamar.

Saat masyarakat mengetahui terjadinya kebakaran api sudah mulai membesar dan berusaha menolong korban namun api sudah membesar," ujar Zulfikar.

 Perlu waktu hingga 1 jam bagi petugas untuk memadamkan api.

Zulfikar mengatakan kebakaran terjadi diduga karena arus pendek listrik.


"Dugaan sementara kebakaran terjadi akibat arus pendek listrik yang membuat rumah semi permanen itu terbakar," tuturnya.

Kebakaran di Desa Rondaman Dolok, Kecamatan Portibi Kabupaten Padang Lawas Utara pada Minggu (20/2/2022) malam yang menyebabkan 4 orang meninggal dunia. (TRIBUN MEDAN/HO)
Kebakaran di Desa Rondaman Dolok, Kecamatan Portibi Kabupaten Padang Lawas Utara pada Minggu (20/2/2022) malam yang menyebabkan 4 orang meninggal dunia. (TRIBUN MEDAN/HO) ()

Dan berikut adalah nama korban meninggal dunia kebakaran disana.

1.Nama : Aisah Ritonga
Umur : 15 thn
Pekerjaan: pelajar

2. Nama : Dian Ritonga
Umur : 13 thn
Pekerjaan: Pelajar

3. Nama : Madan Ritonga
Umur : 4 thn

4. Nama : Ayu Ritonga
Umur : 8 THN
Pekerjaan : pelajar

(*/Tribun Medan)

Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul 4 Anak Tewas dalam Kebakaran di Padang Lawas Utara, Orangtua Sedang Berada di Luar Rumah

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas