Pos Polisi di Medan Terbakar: 4 Unit Pemadam Kebakaran Diterjunkan
Api baru dapat dipadamkan setelah 4 unit pemadam kebakaran meluncur ke lokasi.
Editor: Erik S
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Pos Polisi Polsek Sunggal di jalan Gatot Subroto Sei Simpang Kampung Medan Sunggal, Sumatera Utara, terbakar, Kamis (24/3/2022).
Api baru dapat dipadamkan setelah 4 unit pemadam kebakaran meluncur ke lokasi.
Ternyata pos polisi diduga dibakar oleh Andi (42), warga Kampung Lalang, Kecamatan Sunggal yang memiliki ganguan jiwa.
Kanit Reskrim Sunggal AKP Budiman Simanjuntak mengatakan berdasarkan keterangan dari saksi di lokasi kejadian, sebelum kebakaran terjadi seorang pria yang bernama Andi melompat dari dalam pos polisi.
Baca juga: Nasabah Bank di Medan Kehilangan Uang Rp 1,6 Miliar, Korban Tempuh Jalur Hukum
"Tidak lama kemudian saksi melihat asap dari dalam pos polisi tersebut dan muncul api yg mengakibatkan terbakarnya pos polisi tersebut," kata Budiman, Kamis (24/3/2022)
Setelah api padam, polisi mengumpulkan data lengkap penyebab kebakaran.
Budiman mengatakan, berdasarkan keterangan saksi, Andi diduga kuat menjadi penyebab kebakaran tersebut.
"Usai kita kumpulkan pulbaket dan mendapat informasi dari para saksi penyebab kebakaran tersebut. Tim Reskrim bergerak untuk mencari diduga pelaku," ujarnya.
Polisi akhirnya berhasil mengamankan terduga pelaku dan membawanya guna pemeriksaan lebih jauh.
Baca juga: Polisi Amankan Oknum PNS Guru Agama SD di Tapanuli Cabuli Siswinya
"Tim berhasil menemukan dan mengamankan diduga pelaku.Selanjutnya tim memboyong pelaku ke Mako Polsek Sunggal untuk dilakukan pemeriksaan," sebutnya.
Sebelumnya box mobil yang dijadikan pos penjagaan polisi yang berada di persimpangan jalan Gatot Subroto, Kota Medan terbakar.
Kebakaran itu membuat pos polisi hangus terbakar.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu sebab pos polisi itu sudah lama tidak ditempati.
Baca juga: Wanita Tabrak Polres Siantar: Ibu Sebut Pelaku Harus Rutin Minum Obat, Ini Kata Kepala Desa
R Siregar, satu saksi mata melihat sebelum kebakaran terjadi ada seorang pria yang berada di pos polisi itu.
Tidak berselang lama pria itu pergi, pos polisi terbakar.
"Tadi emang ada orang disitu, sebelum kebakaran. Lalu dia pergi, tak lama ada bau gosong dan terjadilah kebakaran," katanya.
Penulis: Anugrah Nasution
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul POS Polisi di Medan Sunggal Terbakar, Diduga Dibakar Orang dengan Gangguan Jiwa
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.