Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kontak Senjata Terjadi di Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua

Peristiwa ini hanya berselang 2x24 jam pasca kontak tembak antara KKB dan TNI AL di pos Satgas Mupe Yonif Marinir-3 di Distrik Kenyam, Sabtu.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kontak Senjata Terjadi di Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua
Google Earth
Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua. Suara letusan senjata api terdengar di Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua, Senin (28/3/2022) siang. 

TRIBUNNEWS.COM, JAYAPURA - Kapolres Nduga Kompol Komang Budhiarta mengonfirmasi terjadi kontak tembak di Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua, Senin (28/3/2022).

Kontak tembak terjadi di Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga.

Diketahui peristiwa ini hanya berselang 2x24 jam pasca kontak tembak antara KKB dan TNI AL di pos Satgas Mupe Yonif Marinir-3 di Distrik Kenyam, Sabtu (26/3/2022)

Dalam peristiwa itu, dua prajurit terbaik TNI AL gugur, dan delapan personel lainnya mengalami luka-luka.

Hingga saat ini, Budhiarta belum dapat memastikan pelaku penembakan tersebut yang baru terjadi, apakah Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya atau yang lainnya.

Budhiarta menjelaskan saat ini pihaknya masih melakukan penelusuran terkait penembakan tersebut.

"Iya, tapi info lagi dicari," kata Komang singkat kepada Tribun-Papua.com, Senin siang melalui pesan WhatsApp.

Berita Rekomendasi

Diketahui, buntut dari kontak tembak antara KKB dan TNI AL di Kenyam Kabupaten Nduga Papua, Sabtu (26/3/2022), dua prajurit TNI AL gugur, antara lain Komandan Pos (Danpos) Letda Marinir Moh Iqbal dan Pratu Marinir Wilson Anderson.

Sedangkan 8 prajurit lainnya terluka.

Berikut daftar nama prajurit yang mengalami luka ringan dan berat yang dihimpun Tribun-Papua.com dari berbagai sumber:

Serda Mar Rendi Febriansyah (luka berat)

Baca juga: BREAKING NEWS: Suara Letusan Terdengar di Bandar Udara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua

Serda Mar Ebit Erisman (luka berat)

Serda Mar Bayu Pratama (luka ringan)

Pratu Mar Rahmad Sulman (luka ringan)

Prada Mar Dicky Sugara (luka ringan)

Pratu Mar Adik Saputra A (luka ringan)

Prada Mar La Harmin (luka ringan)

Prada Mar Alif Dwi Putra (luka ringan).

Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Kontak Senjata di Bandara Kenyam Papua, Lagi-lagi Ulah KKB?

Sumber: Tribun Papua
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas