Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sambil Mudik, Mahfud MD Rapat Bersama Pejabat Daerah Bahas Maraknya Narkoba di Jawa Timur

Mahfud MD melangsungkan rapat bersama sejumlah pejabat daerah di Jawa Timur

Penulis: Gita Irawan
Editor: Erik S
zoom-in Sambil Mudik, Mahfud MD Rapat Bersama Pejabat Daerah Bahas Maraknya Narkoba di Jawa Timur
Tangkap Layar Youtube Kemenko Polhukam RI
Mahfud MD 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sambil mudik, Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD melangsungkan rapat bersama sejumlah pejabat daerah di Jawa Timur.

Pejabat daerah tersebut di antaranya Kapolda Jawa Timur, Pangdam V Brawijaya, BNNP Jawa Timur, dan Kepala Daerah se-Madura.

Rapat tersebut berlangsung di Mapolda Jawa Timur pada Jumat (6/5/2022).

"Hal yang menjadi fokus perhatian bersama adalah maraknya peredaran narkoba di Jawa Timur, khususnya di pulau Madura," kata Mahfud di akun Instagramnya, @mohmahfudmd, pada Jumat (6/5/2022).

Ia menekankan bahwa narkoba menjadi satu dari empat kejahatan besar yang memgancam kelangsungan negara.

Baca juga: Seorang Perempuan Ditemukan Meninggal di Dekat Terminal Kampung Rambutan

Mahfud berharap semua pihak dapat mengambil langkah konstruktif dalam menghadapi masalah tersebut

Berita Rekomendasi

"Semoga pasca pertemuan ini, semua pihak dapat mengambil langkah-langkah yang konstruktif dalam menghadapi problem narkoba di Madura dan Jawa Timur," kata Mahfud.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas