Kanit Intelkam Polsek Mawasangka Tengah Sultra Ditikam Badik oleh Orang Mabuk
Kepala Unit Intelijen dan Keamanan (Kanit Intelkam) Polsek Mawasangka Tengah, Malik Sangka (40) ditikam orang mabuk pada Selasa (11/5/2022).
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, KENDARI - Kepala Unit Intelijen dan Keamanan (Kanit Intelkam) Polsek Mawasangka Tengah, Malik Sangka (40) ditikam orang mabuk pada Selasa (11/5/2022).
Malik Sangka ditikam pelaku bernama Ade Daema (40) di Desa Lantongau, Kecamatan Mawasangka, Kabupaten Buton Tengah (Buteng), Provinsi Sultra.
Kapolres Baubau, AKBP Erwin Pratomo membenarkan kejadian penikaman tersebut.
Baca juga: Momen Kapolresta Kendari Hukum Push Up Tiga Anak Buahnya Karena Kendaraan Patroli Kotor
Baca juga: Persiapan Khusus Operasi Pria Obesitas Berat 275 Kilogram di Malang, Korban Tali Sling Lift Putus
Ia menjelaskan, peristiwa bermula saat Malik Sangka duduk bersama warga, tiba-tiba datang pelaku dengan rekannya.
"Saat itu, pelaku dalam keadaan emosi dan sudah dipengaruhi minuman keras sehingga korban berusaha untuk menengahi permasalahan," jelasnya saat dihubungi via WhatsApp Messenger, pada Rabu (11/5/2022).
Namun, menurut AKBP Erwin Pratomo, pelaku tidak menerima dengan hal tersebut, lalu terjadi cekcok dengan korban.
"Pelaku langsung menganiaya (menikam) korban dengan menggunakan senjata tajam jenis badik," bebernya.
Baca juga: Polda Kaltara Sisir Tarakan, Cari Gudang Sianida Briptu Hasbudi, Tersangka Kasus Tambang Emas Ilegal
Baca juga: Istri Briptu Hasbudi Diperiksa, Bakal Susul Status Tersangka Tambang dan Perdagangan Ilegal ?
Baca juga: Polda Kaltara Pinjam Scanning Mabes Polri Periksa Ulang 17 Kontainer Pakaian Bekas Briptu Hasbudi
Akibatnya, Malik Sangka mengalami luka tusuk pada bagian bawah ketiak sebelah kanan.
Korban dirawat di Polsek Mawasangka Tengah oleh tim medis puskesmas setempat.
Sedangkan terlapor setelah kejadian penganiayaan langsung melarikan diri.
"Kami mengultimatum agar tersangka menyerahkan diri," tandasnya.
Artikel ini telah tayang di TribunnewsSultra.com dengan judul Kanit Intelkam Polsek Mawasangka Tengah Ditikam Orang Mabuk di Buton Tengah Sulawesi Tenggara,