Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Puluhan Warga Tasikmalaya Dilarikan ke Rumah Sakit Karena Diduga Keracunan

Puluhan warga tersebut dilarikan ke Puskesmas dan rumah sakit karena mengalami pusing, mual, dan mulas.

Editor: Erik S
zoom-in Puluhan Warga Tasikmalaya Dilarikan ke Rumah Sakit Karena Diduga Keracunan
earthclinic.com
Ilustrasi keracunan makanan 66 warga Kampung Cimawate, Desa Tarunajaya, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat diduga mengalami keracunan. 

TRIBUNNEWS.COM, TASIKMALAYA- 66 warga Kampung Cimawate, Desa Tarunajaya, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat diduga mengalami keracunan.

Para warga tersebut dilarikan ke Puskesmas dan rumah sakit karena mengalami pusing, mual, dan mulas.

Kapolsek Sukaraja, Polres Tasikmalaya, Iptu Puryono, mengatakan kejadian itu berawal dari adanya acara syukuran warga yang akan menunaikan ibadah haji.

"Syukurannya digelar di masjid jami setempat, Sabtu (27/5) malam. Warga mulai merasakan gejala keracunan Minggu (28/5) subuh," ujar Puryono.

Baca juga: Diduga Keracunan Nasi Kuning, 12 Murid SD di Gowa Dibawa ke Puskesmas

Warga mulai merasakan gejala keracunan di antaranya pusing, mual, dan sakit perut. Karena diobat warung tak mempan, mereka kemudian dibawa ke Puskesmas Sukaraja.

"Awalnya hanya satu dua terserang, tapi terus bertambah. Karena kondisi korban mengkawatirkan, mereka lalu dibawa ke Puskesmas dan RS TMC Kota Tasikmalaya," ujar Puryono.

Baca juga: 40 Tamu Undangan Keracunan Makanan Pesta Pernikahan, Polres Pangkep Periksa Pemilik Hajatan 

Sebagian sudah pulang ke rumah karena dinyatakan sudah kembali sehat.

Berita Rekomendasi

Para korban saat ini mendapat perawatan di Puskemas Sukaraja, Puskesmas Kawalu serta RS TMC Kota Tasikmalaya.

Penulis: Firman Suryaman

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Diduga Keracunan, Puluhan Warga Kecamatan Sukaraja Tasikmalaya Dilarikan ke Rumah Sakit

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas