Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Deretan Kebohongan Ahnaf alias Erayani demi Nikah Sesama Jenis dengan M, Nekat Jadi Imam di Masjid

Ahnaf alias Erayani banyak berbohong demi bisa menikah sesama jenis dengan M di Jambi.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Deretan Kebohongan Ahnaf alias Erayani demi Nikah Sesama Jenis dengan M, Nekat Jadi Imam di Masjid
YouTube tvOneNews/Tribunnews.com
Ahnaf alias Erayani (kanan) nekat mengaku sebagai laki-laki dan berbohong demi menikah sesama jenis dengan M (kiri). 

TRIBUNNEWS.COM - Ahnaf Arrifif alias Erayani nekat membuat banyak kebohongan demi bisa menikah sesama jenis dengan gadis pujaannya, M.

Pernikahan sesama jenis di Jambi ini bermula ketika Erayani dan M berkenalan lewat aplikasi Tantan pada akhir Mei 2021 lalu.

Dikutip dari TribunJambi.com, Erayani kemudian mendatangi rumah M di Kota Jambi untuk langsung melamar sang pujaan hati setelah dua minggu berkenalan.

Keduanya kemudian melangsungkan pernikahan siri pada 18 Juli 2021 atas saran dari keluarga.

Pernikahan siri keduanya bertahan sampai 10 bulan hingga akhirnya Erayani dilaporkan ke polisi lantaran ibu korban curiga.

Ilustrasi menikah - Kasus istri di Jambi ditipu suami yang ternyata juga seorang wanita. Kejanggalan pernikahan keduanya sudah muncul saat malam pertama.
Ilustrasi menikah - Kasus istri di Jambi ditipu suami yang ternyata juga seorang wanita. Kejanggalan pernikahan keduanya sudah muncul saat malam pertama. (https://www.freepik.com/author/prostooleh)

Baca juga: POPULER REGIONAL:Update Kasus Pria Nikah dengan Domba | Istri Ditipu Suami yang Ternyata Juga Wanita

Baca juga: 4 FAKTA Wanita di Jambi Ditipu Suaminya yang Ternyata Perempuan, Terungkap setelah 10 Bulan Menikah

Awalnya, M sempat menolak saat disarankan agar menikah siri.

Ia ingin menikah secara sah. Namun, ketika M menyarankan agar mereka menikah secara sah, Erayani menolaknya.

Berita Rekomendasi

Erayani beralasan belum sempat mengurus pembaruan KTP karena ibunya baru saja meninggal dunia.

Ia pun tinggal di rumah M usai resmi menikah siri dan mengaku sebagai dokter lulusan New York.

Erayani bahkan berjanji merawat ayah korban yang menderita stroke.

Namun, ia justru terus meminta uang untuk pengobatan ayah korban.

Mengutip TribunJambi.com, Erayani awalnya minta Rp50 juta pada ibu korban.

Tak berhenti sampai di situ, ia bahkan membuat benda-benda di rumah korban dijual hingga dirinya meraup sekitar Rp300 juta.

Selain menjadi dokter, Erayani juga berbohong mengaku berprofesi sebagai pengusaha batu bara.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas