Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemancing di Indramayu Lihat 2 Remaja Injak-Injak Tanah, Ternyata Janin yang Dikubur

Diduga, bayi yang baru lahir itu merupakan hasil hubungan di luar nikah

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Pemancing di Indramayu Lihat 2 Remaja Injak-Injak Tanah, Ternyata Janin yang Dikubur
Istimewa/Polsek Sukra
Polisi saat melakukan olah tempat kejadian perkara pasangan remaja buang dan kubur bayi di lokasi Sumur Pertamina Blok Melandong B Desa Karanglayung, Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu, pada Rabu (22/6/2022). 

Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Handhika Rahman

TRIBUNNEWS.COM, INDRAMAYU-  Sepasang pelajar di Kabupaten Indramayu Jawa Barat diduga membuang janin dengan cara dikubur.

Kejadian tersebut terjadi di lokasi Sumur Pertamina Blok Melandong B Desa Karanglayung, Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu pada Rabu (22/6/2022) sekitar pukul 14.30 WIB.

Diduga, bayi yang baru lahir itu merupakan hasil hubungan di luar nikah.

Kapolres Indramayu AKBP M Lukman Syarif melalui Kapolsek Sukra, Ipda Ruci Hartono mengatakan,  aktivitas mencurigakan kedua pelajar tersebut sempat dilihat warga yang sedang memancing di kolam penampungan air Pertamina.

Remaja perempuan itu diketahui mengenakan pakaian bebas, sementara remaja laki-laki mengenakan pakaian seragam pramuka.

"Pemancing itu melihat ada dua remaja, yang perempuan menggunakan pakaian biasa duduk di sepeda motor jenis Honda Supra X, sementara remaja laki-laki memakai seragam pramuka sedang melakukan aktifitas dengan cara menginjak-injak tanah," ujar dia kepada Tribuncirebon.com, Kamis (23/6/2022).

Baca juga: Remaja 18 Tahun Bunuh dan Buang Bayinya ke Selokan, Ternyata Sempat Kubur Bayi Selama 3 Hari

Berita Rekomendasi

Setelah melakukan aktivitas tersebut selama kurang lebih 15 menit, mereka lalu meninggalkan lokasi kejadian.

Warga yang merasa curiga lalu mencoba mengecek tanah yang tadi diinjak-injak remaja tersebut.

Di sana, warga menemukan adanya bekas galian dengan timbunan baru.

Setelah digali, warga kaget, di dalam galian tersebut terdapat bungkusan kain putih.

"Setelah kain putih dibuka oleh saksi terlihat kepala sesosok bayi yang belum diketahui identitas dan jenis kelaminnya," ujar dia.

Warga yang kaget langsung melaporkan kejadian ke pemerintah desa dan pihak kepolisian.

Mendapat laporan itu, polisi langsung bergerak cepat mendatangi lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Tim medis yang ikut ke lokasi kejadian menyebut, setelah diperiksa bayi yang dikubur pasangan pelajar itu diketahui berjenis kelamin laki-laki.

"Menurut keterangan dari karyawan puskesmas kecamatan sukra menerangkan bahwa tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan dalam tubuh bayi baik benda tumpul atau benda tajam serta diperkirakan usia bayi tersebut belum lebih dari 24 jam, selanjutnya sesosok bayi dibawa ke RS Bhayangkara Indramayu," ujar dia.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Remaja di Indramayu Injak-injak Tanah, Ternyata Sedang Menguburkan Bayi yang Baru Lahir

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas