Kisah Delvia Jadi Relawan di Rumah Makan Gratis Blitar, Sebut Ingin Ajak Orang Lain Berbuat Kebaikan
Unggahan seorang wanita yang memperlihatkan video pengalamannya menjadi relawan di Rumah Makan Gratis Blitar menjadi viral di media sosial TikTok.
Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Daryono
Awal Mula Menjadi Relawan di Rumah Makan Gratis
Kepada Tribunnews, Delvia pun menceritakan bagaimana awalnya ia bisa menjadi relawan di Rumah Makan Gratis di Blitar.
Delvia menuturkan, awalnya ia melihat informasi terkait open recruitmen relawan Rumah Makan Gratis melalui WhatsApp Grup.
"Cerita awalnya itu aku lihat di grup, jadi rumah makan gratis itu opening relawan. Terus aku langsung ikut aja waktu itu. Sama sebelumnya itu, sebelum aku gabung aku itu mikir kok di Blitar enggak ada rumah makan gratis. Eh tiba-tiba di grup itu ada info rumah makan gratis butuh relawan terus aku daftar," terang Delvia.
Lebih lanjut Delvia menuturkan, saat ini Rumah Makan Gratis Blitar memiliki total 11 orang relawan.
Baca juga: Viral Seorang Ibu Bawa Poster Butuh Ganja Medis di CFD, Anaknya Idap Cerebral Palsy
Para relawan tersebut pun bertugas di hari yang berbeda, sesuai dengan jadwal penugasannya masing-masing.
Delvia sendiri bertugas menjadi relawan di Rumah Makan Gratis setiap Hari Selasa.
Biasanya saat sedang bertugas, Delvia sering menbuat video tentang kegiatannya di Rumah Makan Gratis dan membagikannya lewat sosial media.
"Ada 11 relawan di Rumah Makan Gratis. Dan setiap hari relawannya itu ganti-ganti yang jaga. Kebetulan aku jaga tiap hari Selasa. Biasanya saat aku jaga di hari Selasa itu, aku bikin video TikTok tentang rumah makan gratis, kadang aku live juga di TikTok," ungkap Delvia.
Baca juga: Viral Video Bapak Gendong Anaknya karena Bangga Sudah Khatam Hafal Quran
Selalu Bersyukur Saat Melihat Pengunjung yang Makan di Rumah Makan Gratis
Selama menjadi relawan di Rumah Makan Gratis, Delvia mengaku selalu merasa senang dan bersyukur.
Terlebih saat ia melihat banyak orang-orang yang makan di Rumah Makan Gratis.
Bahagia yang dirasakan Delvia pun semakin bertambah saat pengunjung yang makan di Rumah Makan Gratis selalu mengucapkan terimakasih dan memberikan doa untuk para relawan dan seluruh tim di Rumah Makan Gratis.
"Dukanya kayaknya enggak ada, soalnya ketika kita jagain melihat orang-orang pada makan disana yang ada itu hanya rasa syukur. Banyak orang-orang diluar sana yang Masyaallah makannya itu, mereka makannya selalu habis. Aku tuh seneng lihatnya bikin bersyukur, bahagia kalau lihat orang-orang."
Baca juga: Viral Aksi Seorang Ibu Minta Ganja Dilegalkan untuk Obati Anak Tercinta, Begini Respons Polisi