Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Gubernur Khofifah: Alhamdulilah, Kebutuhan Hewan Kurban Di Jawa Timur Terpenuhi

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada seluruh pihak atas kelancaran pelaksanaan Idul Adha

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Gubernur Khofifah: Alhamdulilah, Kebutuhan Hewan Kurban Di Jawa Timur Terpenuhi
Dok. pribadi
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada seluruh pihak atas kelancaran pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1443 H di Jatim. 

TRIBUNNEWS.COM, MAKKAH – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada seluruh pihak atas kelancaran pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1443 H di Jatim.

Khususnya  terkait terpenuhinya kebutuhan hewan kurban juga kelancaran lalu lintas pengiriman hewan kurban di Jatim.

Bahkan, secara umum ketersediaan hewan kurban di Provinsi Jawa Timur aman bahkan surplus. Jumlah ternak kurban yang tersedia di Jatim lebih besar dibanding dengan prediksi jumlah kebutuhan hewan kurban.

“Alhamdulilah, kebutuhan hewan kurban di Jawa Timur terpenuhi hingga malam ini dan lalu lintas hewan ternak lancar dan tertib,” ungkap Khofifah di Makkah, Sabtu malam lalu.

Dan yang tak kalah penting, ditegaskan Gubernur Khofifah, animo warga Jatim dalam melaksanakan ibadah kurban juga sangat tinggi.

Hal ini menjadi penting sebab sempat ada kekhawatiran bahwa minat umat muslim berkurban akan menurun di tengah wabah PMK.

Namun ternyata hal itu tidak terjadi di Jatim. Meski di tengah wabah, animo umat Islam berkuban masih tinggi.

Berita Rekomendasi

Total ada sebanyak 439.974 hewan yang disembelih di Idul Adha 1443 H. Baik sapi, kambing, maupun domba.

“Suasana Hari Raya Kurban tahun ini sangat kondusif. Animo masyarakat cukup tinggi untuk berkurban. Ini menjadi berkah bagi seluruh peternak Jatim, di tengah wabah PMK, namun kepercayaan warga pada sistem pengawasan hewan kurban di Jatim juga tinggi. Bahwa seluruh hewan kurban yang dijual ke masyarakat dalam kondisi sehat dan aman untuk dikonsumsi,” urainya.

Khofifah menjelaskan, seluruh hewan ternak yang dipotong untuk kurban telah dilakukan melalui beberapa tahap.

Terutama diperiksa dokter hewan yang dibuktikan dengan penerbitan Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH).

Berdasarkan data yang dihimpun Disnak Jatim, jumlah pemotongan hewan kurban di Provinsi Jawa Timur mencapai 80.286 ekor sapi.

Dengan rincian dipotong di RPH sebanyak 1.230 ekor dan dipotong di luar RPH sebanyak 79.056 eko.

Kemudian total hewan kurban kambing sebanyak 300.150 ekor kambing. Dengan rincian dipotong di RPH sebanyak 3.690 ekor dan dipotong di luar RPH sebanyak 296.460 ekor.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas