Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Imbas Kecelakaan di Cibubur, Netizen Galang Petisi Tutup Lampu Lalu Lintas CBD 

Netizen menggalang petisi agar Pemerintah Kota Bekasi menutup lampu merah di kawasan jalan alternatif Cibubur setelah adanya kecelakaan beruntun.

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Imbas Kecelakaan di Cibubur, Netizen Galang Petisi Tutup Lampu Lalu Lintas CBD 
change.org
Netizen menggalang petisi untuk menutup lampu lalu lintas yang berada di kawasan jalan Transyogi Cibubur-Cileungsi pada Senin (18/7/2022). Petisi tersebut dibuat setelah terjadinya kecelakaan maut yang melibatkan truk pengangkut BBM dan menabrak satu mobil dan sejumlah pengendara motor. 

TRIBUNNEWS.COM - Kecelakaan yang terjadi di kawasan jalan alternatif Transyogi Cibubur-Cileungsi pada Senin (18/7/2022) membuat netizen menggalang petisi agar lampu lalu lintas di kawasan tersebut untuk ditutup.

Berdasarkan penelusuran Tribunnews di situs change.org, petisi tersebut dinisiasi oleh akun bernama Umi N.

Lalu hingga pukul 21.51 WIB, petisi tersebut telah ditandatangani oleh 18.768 orang.

Adapun petisi tersebut diduga ditujukan kepada Pemerintah Kota Bekasi.

Sementara terkait deskripsi dari petisi itu yaitu adanya pembangunan proyek Central Business District atau CBD yang disebut dilakukan oleh perusahaan Citra Grand.

Kemudian, menurut penginisiasi petisi, proyek tersebut membuat dibangunnya lampu lalu lintas untuk keluar masuk kendaraan dari CBD.

Baca juga: Cerita Sopir Angkot, Korban Selamat Kecelakaan Maut di Cibubur, Ditinggal Penumpangnya yang Panik

Namun, menurutnya, lampu lalu lintas itu disebut justru membahayakan pengguna jalan khususnya kendaraan bermotor dan mobil.

BERITA REKOMENDASI

"Sesuai dugaan lampu merah tersebut sudah memakan korban, hari ini terjadi tabrakan yang memakan korban, kendaraan yang berhenti karena lampu merah dihantam oleh truk dari arah belakang karena turunan."

"Apakah karena mengakomodir pembangunan proyek megnabaikan keselamatan pengguna jalan?," demikian bunyi dari deskripsi petisi tersebut.

Diberitakan Tribunnews sebelumnya , kecelakaan maut yang melibatkan truk pengangkut BBM terjadi di Jalan Alternatif Cibubur ke arah Cileungsi, Jawa Barat pada Senin (18/7/2022) sekira pukul 15.50 WIB.

Adapun kecelakaan mau itu menyebabkan setidaknya 11 korban meninggal dunia.

Kini, petugas kepolisian masih melakukan pengecekan terhadap korban kecelakaan.


"Untuk sementara sebanyak 11 orang meninggal dunia. Ini akan kita cek kembali," ujar Dirlantas Polda Merto Jaya, Kombes Pol Latif Usman.

Kecelakaan terjadi di Cibubur, Jawa Barat pada Senin (18/7/2022) yang melibatkan truk pengangkut BBM dan menabrak sejumlah motor dan mobil.
Kecelakaan terjadi di Cibubur, Jawa Barat pada Senin (18/7/2022) yang melibatkan truk pengangkut BBM dan menabrak sejumlah motor dan mobil. (Kolase Tribunnews/Istimewa)

Selain itu, Latif menyebutkan sopir dan kenek truk BBM Pertamina telah diamankan oleh pihaknya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas