Epson & Yayasan WWF Indonesia Dorong Pariwisata Ekonomi Warga Desa Wisata Marisa, Pulau Kangge, NTT
Epson Indonesia dan Yayasan WWF Indonesia bersama-sama membangun pariwisata sekaligus meningkatkan taraf hidup masyarakat di Desa Marisa.
Penulis: Dewi Agustina
Editor: Sanusi
"Metode rockpile ini menghasilkan tangkapan yang cukup banyak bagi penangkap ikan. Dengan pendekatan pariwisata ini tingkat pendapatan nelayan meningkat," katanya.
Diketahui Epson dan Yayasan WWF Indonesia melakukan kegiatan Reward Trip to Alor selama 4 hari sejak Kamis (25/8/2022) hingga Minggu (28/8/2022) mendatang.
Kegiatan Reward Trip to Alor ini mengajak serta para influencer serta 3 orang pemenang social media challenge #BeABlueTraveler untuk melakukan perjalanan ke Pulau Alor dan Kangge selama 4 hari.
Marshall Sastra, salah satu host program adventure di stasiun televisi swasta menjadi salah satu influencer yang ikut dalam kegiatan ini.
Para peserta diajak untuk melihat dari dekat wisata Pulau Alor dan Desa Marisa di Pulau Kangge di antaranya Bukit Batu Peti, wisata snorkeling dan diving di Bolu Wai.
Juga melihat langsung kehidupan masyarakat Suku Abui di Kampung Adat Takpala.
Serta melihat hasil dari kerja sama Epson dan Yayasan WWF Indonesia dalam merehabilitasi terumbu karang dengan sistem rockpile.
Dalam kesempatan itu juga Epson menyerahkan bantuan unit proyektor, peralatan olahraga dan buku bacaan anak kepada PAUD Permata Bunda di Desa Marisa.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.