Ajibar Tewas Ditikam Tetangga, Sang Kakak Luka Terinjak Senjata Tajam Pelaku Saat Berusaha Menolong
M Ajibar tewas ditikam tetangganya, DA. Sementara kakak korban, Arisandi mengalami luka di bagian kaki akibat terinjak senjata tajam pelaku.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, JAMBI - M Ajibar (22), warga Desa Penyengat Olak, Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro, Jambi tewas ditikam tetangganya, DA (18).
Sementara kakak korban, Arisandi Munandar (24) mengalami luka di bagian kaki.
Informasi yang dihimpun, peristiwa berdarah tersebut terjadi pada Minggu (11/9/2022) sekitar pukul 20.00 WIB.
Saat itu korban dan pelaku sudah berkomunikasi melalui pesan whatsapp untuk bertemu di suatu tempat.
Baca juga: Kronologi Guru Silat Tewas Ditikam ODGJ di Mataram, Sempat Terlibat Duel, Polisi Temukan 6 Luka
Tak lama bertemu, pelaku langsung menyabetkan celurit panjang ke perut korban Akibar.
Akibatnya, perut korban luka robek dan meninggal dunia.
Sementara, kakak korban Arisandi mengalami luka robek di bagian kaki.
Arisandi saat itu hendak menolong adiknya, namun ia terinjak senjata tajam pelaku.
Usia kejadian, pelaku langsung melarikan diri.
Sementara korban dibawa warga sekitar ke RSUD Raden Mattaher Jambi.
Kapolres Muaro Jambi AKBP Yuyan Priatmaja melalui Kapolsek Jaluko AKP Rody Hambali membenarkan peristiwa tersebut.
"Saat ini korban sudah dibawa ke rumah duka," katanya, Senin (12/9/2022) pagi.
Beberapa jam usai kejadian, DA pelaku pembunuhan akhirnya ditangkap polisi di Kota Jambi.
Baca juga: Kepala Desa di OKI Tewas Ditikam saat Wudhu di Masjid, Kronologi hingga Motif Pembunuhan
DA diamankan tim dari Polsek Jaluko di rumah keluarganya di Kota Jambi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.