Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Demo Tolak Kenaikan Harga BBM di Sejumlah Daerah, Mahasiswa hingga Driver Ojol Turun ke Jalan

Aksi demo merespons kenaikan harga BBM terjadi di sejumlah daerah, Senin (12/9/2022). Mahasiswa hingga driver ojol turun ke jalan.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Demo Tolak Kenaikan Harga BBM di Sejumlah Daerah, Mahasiswa hingga Driver Ojol Turun ke Jalan
Kolase Tribunnews.com: TribunJatim.com, Kompas.com
Aksi demo merespons kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) terjadi di sejumlah daerah pada Senin (12/9/2022). Mahasiswa hingga driver ojol turun ke jalan menolak kenaikan harga BBM. 

IMM mengawali aksi dengan longmarch dari titik kumpul di Gedung Dakwah Muhammadiyah Lamongrejo-KH A Dahlan.

Selanjutnya, ke Jalan Basuki Rahmad, tempat para wakil rakyat berkantor di gedung DPRD.

demo kenaikan BBM di Lamongan
Mahsiswa IMM Lamongan menggelar demo menolak kenakan harga BBM menyusul beberapa hari sebelumnya oleh sejumlah elemen dengan tuntutan yang sama, Senin (12/9/2022). (TribunJatim.com/Hanif Manshuri)

Baca juga: Empat Tuntutan Buruh KSPSI Saat Demo Tolak Kenaikan Harga BBM di Istana

Para aktifis ini kemudian berorasi bergantian menyuarakan penolakannya terkait kenaikan harga BBM.

"Kami masyarakat lelah terkena dampak kenaikan harga BBM, kita hadir ini untuk menyuarakan aspirasi rakyat," tegas koordinator aksi, Alexi Candra, dikutip dari TribunJatim.com.

3. Lhokseumawe

Dikutip dari Kompas.com, aksi mahasiswa menolak kenaikan harga BBM juga terjadi di gedung DPRD Lhokseumawe.

Bahkan aksi tersebut diwarnai kericuhan.

Berita Rekomendasi

Ratusan mahasiswa yang mencoba masuk paksa gedung DPRD dan menggelar diskusi di dalam dalam gedung.

Namun, hal itu dihalau aparat keamanan.

Sejumlah peserta aksi bahkan sempat melempari gedung DPRD dengan batu dan membuat sejumlah kaca pecah.

Melihat situasi tersebut, aparat keamanan terpaksa membubarkan paksa peserta aksi dengan menyemprotkan water canon.

Sebelum terjadi kericuhan, Ketua DPRD Lhokseumawe Ismail Manaf dan sejumlah wakil ketua dan anggota dewan, sempat menemui para mahasiswa di teras gedung.

demo di Lhokseumawe
Mahasiswa berdemo di depan Gedung DPRD Lhokseumawe, Aceh, Senin (12/9/2022). Mereka menuntut Presiden Joko Widodo membatalkan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM)(KOMPAS.COM/MASRIADI SAMBO)

Baca juga: Demo Tolak Kenaikan Harga BBM di Patung Kuda Sempat Tegang Antar Kelompok Massa, Ini Sebabnya

Menurut koordinator lapangan aksi, Aris Munandar, para mahasiswa menuntut Presiden Joko Widodo membatalkan kenaikan harga BBM.

Selain itu juga memberantas mafia dan gas, serta menolak kenaikan tarif dasar listrik.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas