10 Pekerja Proyek Jalan di Pegunungan Bintang Papua Sempat Terjebak Akibat Ulah KKB
Sepuluh karyawan PT DHR sempat terjebak akibat aksi teror Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB), Selasa (13/9/2022).
Editor: Erik S
TRIBUNNEWS.COM, JAYAPURA - Sepuluh karyawan PT DHR sempat terjebak akibat aksi teror Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB), Selasa (13/9/2022).
Karyawan tersebut adalah pekerja proyek jalan dari Kampung Mangabib, Distrik Oksebang, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua.
Baca juga: KKB Bakar Alat Berat Proyek Jalan di Kabupaten Pegunungan Bintang, Ini Penjelasan Polda Papua
Tim gabungan dari anggota Polres Pegunungan Bintang dan Satgas Damai Cartenz berhasil mengevakuasi sepuluh pekerja tersebut pukul 15.25 WIT.
Sebelumnya, 10 pekerja itu terjebak di Kampung Mangabib lantaran aksi teror Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).
Mereka taksempat melarikan diri dari Kampung Mangabib, Distrik Oksebang, pascateror dari KKB.
Sedangkan 24 pekerja lain berhasil menyelamatkan diri dari kampung tersebut ke Oksibil yang merupakan Ibu Kota Kabupaten Pegunungan Bintang.
“Kesepuluh orang ini dalam keadaan selamat dan langsung dibawa ke Distrik Oksibil,” kata Kabid Humas Polda Papua, Kombes Ahmad Musthofa Kamal di Jayapura, Selasa (13/9/2022).
Baca juga: Operator Alat Berat di Intan Jaya Papua Tewas Ditembak KKB
Setelah dievakuasi, para pekerja tersebut langsung mendapat perawatan medis.
“Mereka langsung mendapat pemeriksaan kesehatan oleh Tim Medis Damai Cartenz dan didata,” ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, KKB Ngalum Kapel pimpinan Nason B Mimin membakar 6 unit alat berat proyek jalan yang terdiri dari 5 ekskavator dan 1 bulldozer, Senin (12/9/2022), sekira pukul 20.00 WIT. (*)
Penulis: Raymond Latumahina
Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul 10 Pekerja Proyek Jalan Korban Teror KKB Papua di Pegunungan Bintang Dievakuasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.