Uang Jutaan Rupiah Milik Samin Dimakan Rayap, Gibran Bakal Bantu Supaya Tetap Bisa Naik Haji
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka berniat membantu Samin mewujudkan harapannya naik haji karena uang tabungannya Rp 50 juta dimakan rayap.
Editor: Theresia Felisiani
Begitu pula yang terjadi dalam kehidupan Samin, penjaga sekolah di SD Negeri Lojiwetan.
Asanya untuk menunaikan ibadah suci bersama keluarga seketika pupus ketika mendapatinya uang tabungannya rusak dimakan rayap.
Samin telah berniat mendaftar untuk naik haji sejak 2,5 tahun silam.
Tapi nasib berkata lain, uang yang ditabungnya dengan nominal hampir mencapai Rp50 juta rusak gegara rayap.
"Saya nyimpan sudah 2,5 tahun. Keinginan bongkar (celengan) sudah 3 hari yang lalu karena uangnya sudah penuh, terus (rencana) dibuat daftar (haji)," kata dia, kepada TribunSolo.com, Selasa (13/9/2022).
Uang tabungan Samin memang sengaja disimpan di celengan plastik oleh dirinya.
Dia beralasan tak mau bolak-balik ke bank untuk menyetorkan uang.
Menurutnya, ketika uang tabungannya sudah cukup, barulah uang itu akan digunakan untuk mendaftar haji.
"Dibuat daftar haji, setiap hari nabung Rp100 ribu, kalau nggak Rp 200 ribu setiap harinya," jelasnya.
Keinginan mendaftar haji sudah sejak lama ingin dilakukan oleh Samin.
Namun, dia mengaku selalu mendapat cobaan.
"Dulu tahun 2008 kaki saya kena ledakan kompor dan harus mengeluarkan uang puluhan juta untuk pengobatan," ujarnya.
"Saya bangkit, saya punya rejeki, harus giat bekerja kumpulkan uang untuk haji ini," jelasnya.
Baca juga: Ini 5 Tanda-Tanda Rayap Sudah Berada di Dalam Rumah, Apa Saja?
Di sisi lain, Samin masih bersyukur karena setengah uang miliknya masih bisa diselamatkan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.