Kapolres Muara Enim AKBP Aris Rusdyanto Dicopot Setelah Dilaporkan Dugaan Perselingkuhan
Pencopotan Kapolres Muara Enim setelah AKBP Aris Rusdyanto dilaporkan Feby Sharon ke Mabes Polri.
Editor: Erik S
TRIBUNNNEWS.COM, PALEMBANG - AKBP Aris Rusdyanto dicopot dari jabatannya sebagai Kapolres Muara Enim.
Pencopotan Kapolres Muara Enim setelah AKBP Aris Rusdyanto dilaporkan Feby Sharon ke Mabes Polri.
Baca juga: BREAKING NEWS: Terlibat Kasus Narkoba, Kapolsek Kali Baru Kompol Kasranto Dicopot
Feby Sharon mengaku sebagai istri sah AKBP Aris Rusdyanto.
Pencopotan AKBP Aris Rusdyanto berdasarkan Surat Telegram bernomor ST/2356/X/KEP/2022 tertanggal Rabu (26/10/2022).
Jabatan Kapolres Muara Enim kini diemban oleh AKBP Andi Supriadi yang sebelumnya menempati posisi Koorspripim Polda Sumsel.
Sedangkan AKBP Aris Rusdyanto dimutasi menjadi Pamen Yanma Polri dalam rangka evaluasi jabatan.
Nama AKBP Aris Rusdyanto sendiri tengah mencuat setelah perempuan bernama Feby Sharon yang muncul ke publik dan mengaku sebagai istri sahnya.
Feby Sharon juga menyebut AKBP Aris Rusdyanto memiliki 5 istri.
Baca juga: Kapolda Jatim Dicopot, Pengamat: Bukti Kapolri Mendengar Suara Publik
Meski belum terbukti kebenarannya, namun skandal ini sontak mengejutkan publik.
Kasubbid Penmas Polda Sumsel, AKBP Erlangga saat dikonfirmasi, membantah adanya hubungan isu yang beredar dengan mutasi jabatan AKBP Aris Rusdyanto.
"Tidak ada (hubungannya) itu. Mutasi kan hanya untuk penyegaran jabatan," ujarnya.
Viral Dugaan Selingkuh
Sebelumnya, viral di media sosial dugaan Kapolres Muara Enim selingkuh.
Dugaan Kapolres Muara Enim AKBP Aris Rusdyanto selingkuh ini menjadi viral setelah cuitan di media sosial Tiktok dari seorang perempuan bernama Feby Sharon yang melaporkan Kapolres Muara Enim AKBP Aris Rusdyanto ke Mabes Polri.
Baca juga: Kapolri Copot Kapolres Batanghari Usai Dilaporkan Menyalahgunakan Rumah Dinas oleh Seorang Perempuan