Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anggota Polisi yang Diduga Berbuat Asusila Telah Diperiksa, Berikut Pernyataan Kapolres Bogor

Berita dugaan adanya oknum polisi di Bogor yang diduga melakukan perbuatan asusila di kantornya akhirnya diklarifikasi.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Anggota Polisi yang Diduga Berbuat Asusila Telah Diperiksa, Berikut Pernyataan Kapolres Bogor
Tribunnews Bogor
Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin 

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR -- Berita dugaan adanya oknum polisi di Bogor yang diduga melakukan perbuatan asusila di kantornya akhirnya diklarifikasi.

Polres Bogor menyatakan telah melakukan pemeriksaan terhadap anggota polisi tersebut.

Dari pengakuan sang polisi dan wanita berinisial S yang videonya membuat viral jagad maya tersebut disimpulkan bahwa kabar mesum tersebut adalah berita bohong alias hoaks.

Hal ini diungkapkan oleh Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin dalam keterangannya kepada wartawan, Selasa (29/11/2022).

Baca juga: Sosok CZ Tersangka Baru Kasus Video Kebaya Merah, Ikut Jadi Pemeran Video Asusila dan Dapat Upah

“Jadi video tersebut diambil oleh saudara S saat dirinya sedang mengantarkan pesanan makanan," kata AKBP Iman Imanuddin dikutip dari Tribunnews Bogor.

Kapolres menyebut, video berdurasi 46 detik tersebut menayangkan S ini mengantarkan makanan ke ruangan reskrim salah satu Polsek di wilayah Kabupaten Bogor sekitar bulan Januari 2022 lalu tanpa sepengetahuan anggota.

Pada saat mengambil video tersebut pun, terdapat dua orang anggota lainnya yang berada di dalam ruangan tersebut.

Berita Rekomendasi

"Jadi anggota yang divideokan tersebut sedang dalam kondisi sakit dan tertidur," kata AKBP Iman Imanuddin.

Lanjut Kapolres, wanita S dalam klarifikasinya saat itu mengaku hanya mengantarkan pesanan makanan dan tidak lama kemudian S langsung kembali pulang.

Diketahui, kabar ini mencuat setelah beredarnya video 46 detik berlogo Tiktok yang menunjukan seorang wanita menemani seorang pria yang diduga anggota Polisi yang tengah terbaring tidur setengah telanjang di sebuah ruangan.

Sebelumnya, hal tersebut juga telah dibantah oleh anak buah AKBP Iman Imanuddin.

Baca juga: Berkaca dari Kasus Video Asusila Wanita Kebaya Merah, Sandiaga Uno Minta PHRI Hati-hati

"Itu tidak benar (adanya perbuatan mesum)," kata Kasi Humas Polres Iptu Desi Triana saat dikonfirmasi TribunnewsBogor.com, Senin (28/11/2022).

Dia menjelaskan bahwa pihak terkait di video 46 detik yang beredar tersebut telah memberikan klarifikasi.

Pria diduga anggota di dalam video beredar tersebut rupanya sedang sakit demam dan tertidur pulas.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas