BMKG: 71 Gempa Susulan Guncang Kota Jayapura Papua, 8 di Antaranya Dirasakan
BMKG menyebut 71 gempa susulan mengguncang Kota Jayapura, Papua, hingga Senin (2/1/2023) pukul 16.58 WIT. Sejumlah fasilitas alami kerusakan.
Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Total sebanyak 71 gempa susulan mengguncang Kota Jayapura, Papua, hingga Senin (2/1/2023) pukul 16.58 WIT.
Diketahui, Kota Jayapura diguncang gempa magnitudo 4,9 pada Senin dini hari pukul 03.24 WIT.
Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Daryono mengatakan tidak semua 71 gempa susulan di Jayapura tersebut dirasakan masyarakat.
"Hingga Senin (2/1/2023) pukul 16.58 WIT, terjadi 71 gempa susulan di Jayapura, 8 gempa di antaranya dirasakan," ungkap Daryono kepada Tribunnews.com, Senin.
Baca juga: Gempa Magnitudo 5,6 Guncang Jayapura Papua, Melky Panik Perabot Rumah Tangga Berjatuhan
Sejumlah gempa susulan yang dirasakan yaitu :
1. Gempa M 4,1 pukul 03.31.29 WIT
2. Gempa M 4,4 pukul 03.51.23 WIT
3. Gempa M 3,1 pukul 06:43:43 WIT
4. Gempa M 3,3 pukul 06:56:08 WIT
5. Gempa M 3,6 pukul 08:59:32 WIT
6. Gempa M 3,3 pukul 09:46:55 WIT
7. Gempa M 2,6 pukul 15:56:44 WIT
8. Gempa M 3,5 pukul 16:55:09 WIT
Baca juga: Stok Pangan Korban Gempa Cianjur Mulai Menipis BUMN Asuransi Ini Langsung Kirim Bantuan
Gempa Utama 4,9 M