Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gempa Kembali Guncang Cianjur: Dua Orang Luka Tertimpa Reruntuhan, Getaran Terasa hingga Sukabumi

Gempa kembali terjadi di wilayah Cianjur, Jawa Barat, Selasa (24/1/2023) dini hari.

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Gempa Kembali Guncang Cianjur: Dua Orang Luka Tertimpa Reruntuhan, Getaran Terasa hingga Sukabumi
TRIBUN BATAM
Ilustrasi gempa bumi - Gempa kembali terjadi di wilayah Cianjur, Jawa Barat, Selasa (24/1/2023) dini hari. Akibatnya dua orang terluka akibat terkena reruntuhan rumah. 

TribunJabar.id mengabarkan, guncangan gempa juga dirasakan warga di beberapa wilayah di Sukabumi.

Baca juga: Gempa Guncang Cianjur Dini Hari Tadi, Terasa di Jakarta, Magnitudo 4,3 Aktivitas Sesar Cugenang

Berikut daftar wilayah yang rasakan gempa:

- Kecamatan Sukalarang

- Cireunghas

- Sukaraja

- Kebonpedes

- Sukabumi

BERITA TERKAIT

- Kadudampit

- Caringin

- Kota Sukabumi

Baca juga: Cianjur Kembali Gempa, Warga Rasakan Tiga Kali Guncangan, Bocah 6 Tahun Luka Parah Tertimpa Genting

Kata BPBD Sukabumi

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi, Novian Rahmat Taupik mengatakan, hingga pagi tadi belum ada laporan kerusakan.

"Hingga pukul 07.30 WIB, hasil pendalaman belum ada informasi adanya kerusakan dan masih aman," ucapnya.

Pihaknya mengimbau masyarakat untuk berhati-hati karena gempa susulan Cianjur masih terjadi.

"Jika merasakan adanya guncangan gempa, segera untuk menyelamatkan diri dan keluar rumah," pungkas Novian.

(Tribunnews.com, Renald)(TribunJabar.id, Fauzi Noviandi/Dian Herdiansyah)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas