Bupati Garut Rudy Gunawan Dirawat Karena Mengalami Serangan Jantung
Bupati Garut dilarikan ke rumah sakit akibat serangan jantung setelah memimpin rapat negeri bersama seluruh kepala dinas dan kepala desa
Editor: Erik S
TRIBUNNEWS.COM, GARUT - Bupati Garut Rudy Gunawan harus dirawat di rumah sakit akibat mengalami serangan jantung.
Bupati Garut dilarikan ke rumah sakit akibat serangan jantung setelah memimpin rapat negeri bersama seluruh kepala dinas dan kepala desa di aula Pendopo Garut, Jawa Barat, Senin (30/1/2023), pukul 12.30 WIB.
Baca juga: Wakil Bupati Garut Helmi Budiman Jemput Asisten Rumah Tangga yang Disiksa Majikan
Hal tersebut diungkapkan Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Pemda Garut Yeni Yunita.
"Bapak mengalami gejala serangan jantung, saat ini sudah dirawat di RS Santosa," ujarnya saat dihubungi Tribunjabar.id.
Yeni menuturkan, dari hasil pemeriksaan sementara di RSUD Dr Slamet Garut, Bupati Rudy diketahui mengalami kelainan ritme jantung.
Kondisi tersebut membuatnya harus dirujuk ke RS Santosa Bandung untuk mendapat perawatan intensif.
"Kata dokter ada kelainan ritme di jantungnya, ada penyumbatan,"
Baca juga: Menlu Gabon Michael Moussa Adamo Meninggal karena Serangan Jantung, Presiden Bongo Berduka
"Kondisinya saat ini sudah baikan, sudah bisa komunikasi," ungkapnya.
Sebelumnya Bupati Garut Rudy Gunawan sempat pimpin rapat di aula Pendopo Garut.
Sesuai rapat, Rudy tiba-tiba mengeluh sakit di bagian dada.
Ia kemudian dibawa ke RSUD Dr Slamet Garut untuk mendapat perawatan intensif.
Setelah beberapa saat mendapat perawatan di ruang ICU, ia kemudian keluar oleh dokter menggunakan brancar.
Baca juga: Penyebab Perempuan Lebih Berisiko Alami Kematian Saat Serangan Jantung Dibandingkan Laki-laki
"Kontrol-kontrol," ujar Rudy sembari mengacungkan jempol kepada awak media
Penulis: Sidqi Al Ghifari
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Bupati Garut Rudy Gunawan Sakit Seusai Rapat, Serangan Jantung, Kini Dibawa ke RS Santosa Bandung