Kaki Kanan Jasad Pria Dimutilasi Dalam Koper Ditemukan di Tangerang, Polisi: Dimakan Biawak
Suyadi mengatakan penemuan kaki kanan tersebut saat warga melihat seekor biawak melintas di lokasi.
Penulis: Abdi Ryanda Shakti
Editor: Erik S
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Kaki kanan jasad pria berinisial R di dalam koper merah yang dibuang di kawasan Tenjo, Bogor, Jawa Barat ditemukan.
Kapolsek Tenjo Iptu Suyadi mengatakan kaki kanan tersebut ditemukan pada Senin (20/3/2023) di pinggiran kali Cimanceri, Desa pasir Bolang, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.
Baca juga: Potongan Kaki Ditemukan di Tigaraksa Tangerang, Diduga Terkait Mayat dalam Koper Merah di Bogor
"Potongan tubuh berupa kaki kanan diduga adalah potongan korban pembunuhan mutilasi ditemukan," kata Suyadi dalam keterangannya, Selasa (21/3/2023).
Suyadi mengatakan penemuan kaki kanan tersebut saat warga melihat seekor biawak melintas di lokasi.
"Ditemukan oleh warga yang melintas melihat seekor biawak yang sedang memakan sesuatu, setelah didekati di lakukan pengecekan ternyata merupakan sebuah potongan tubuh berupa kaki manusia," ucapnya.
Setelah mendapat laporan dari Kapolsek Tigaraksa AKP Agus Ahmad Kurnia, jajaran Polsek Tenjo langsung ke lokasi untuk mengecek penemuan tersebut.
Lalu, setelah didapati, potongan kaki kanan tersebut dibawa untuk nantinya diidentifikasi.
Baca juga: Fakta-fakta Kasus Mutilasi Koper Merah di Bogor: Pelaku dan Korban Tinggal Bersama
"Saat ini bagian tubuh berupa kaki yang di temukan tersebut sudah kita bawa ke Rumah sakit Polri Kramat Jati untuk dilakukan proses indentifkasi pemeriksaan lebih lanjut," ungkapnya.
Bagian Kepala dan Kaki Dibuang di Sungai
DA, pemutilasi seorang pria berinisial R yang jasadnya disimpan di koper berwarna merah dan dibuang di kawasan Tenjo, Bogor, Jawa Barat membuang kepala dan kaki korban yang dimutilasi ke sungai.
Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin mengatakan body part korban itu dibuang di sungai di kawasan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.
"Selanjutnya kaki dan kepala korban dibuang ke sungai di wilayah Tigaraksa," kata Iman kepada wartawan, Sabtu (18/3/2023).
Saat ini, Iman mengatakan untuk bagian kepala dan kaki korban belum berhasil ditemukan.
Baca juga: 5 Fakta Pria Bogor Korban Mutilasi di Dalam Koper Merah, Motif Pelaku hingga Hubungan Asmara