Pelaku Rudapaksa IRT Hingga Tewas Kini Jadi Buronan Polisi, Diduga Bersembunyi di Hutan Banda
Korban sempat dievakuasi warga setempat ke Rumah Sakit Banda untuk diberi penangangan medis, namun nyawanya tak tertolong.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Kontributor TribunAmbon.com, Lukman Mukaddar
TRIBUNNEWS.COM, MASOHI - Seorang ibu rumah tangga di Banda Neira, Maluku meninggal dunia setelah menjadi korban rudapaksa yang dilakukan oleh Mohamad Rumagia (30), oknum pegawai kontrak PT PLN di Kota Neira, Kecamatan Banda, Kabupaten Maluku Tengah.
Korban sempat menjalani perawatan di RSUD Banda.
Namun nyawa korban tak tertolong karena kondisinya cukup memprihatinkan.
Korban menghembuskan napas terakhir sekitar pukul 23.00 WIT Senin tengah malam.
Baca juga: Ayah di Pringsewu Tega Rudapaksa Dua Anak Kandungnya, Berdalih Istri Sedang Datang Bulan
Kasus pemerkosaan ini dilaporkan ke Polsek Banda satu jam sebelum korban menghembuskan napas terakhir.
Dari keterangan yng disampaikan Kapolres Maluku Tengah, AKBP Dax Emanuelle Manuputty, peristiwa itu terjadi pada Senin (20/3/2023) petang di rumah korban di salah satu desa di Pulau Neira, ibu kota Kecamatan Banda.
Akibat peristiwa itu korban mengalami pendarahan hebat dan tak sadarkan diri.
Sementara pelaku kabur usai kejadian.
Kini sang pelaku diburu polisi.
Korban sempat dievakuasi warga setempat ke Rumah Sakit Banda untuk diberi penangangan medis, namun sekitar pukul 23.00 WIT, korban meninggal dunia.
Saat ini tim Satuan Reserse Kriminal telah menetapkan status daftar pencarian orang (DPO) terhadap pelaku.
Baca juga: Pelaku Rudapaksa dan Pembunuhan di Arjasari Bandung Ditangkap, Tersangka Ditembak di Bagian Betis
"Pelaku sudah DPO dan sedang kita cari," kata Kapolres AKBP Dax Emanuelle Manuputty di Masohi, Selasa (21/3/2023).
Kini pelaku Mohamad Rumagia tengah diburu polisi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.