Sebelum Kisahnya Viral, Dokter Wayan Disebut Selalu Tolak Tawaran Rumahnya Dibersihkan
Kepala Desa Karanganyar, Udin Nurdin, membantah pihaknya tidak memperhatikan kondisi rumah Dokter Wayan.
Penulis: Nuryanti
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Kisah Dokter Wayan yang tinggal di rumah mewah terbengkalai dan penuh sampah, tengah menjadi perbincangan.
Rumah dokter asal Bali itu berada di Jalan Tarum Timur, Kampung Pasir Waru, Desa Karanganyar, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
Kisah Dokter Wayan viral setelah diunggah oleh warga sekitar, Ni Luh, di TikTok.
Diberitakan TribunBekasi.com, lokasi rumah Dokter Wayan berada di samping kantor Desa Karanganyar, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang.
Kondisi rumah Dokter Wayan dinilai miris karena bersebelahan dengan kantor desa.
Namun, Kepala Desa Karanganyar, Udin Nurdin, membantah pihaknya tidak memperhatikan kondisi rumah Dokter Wayan.
Udin mengaku baru tahu kondisi dalam rumah Dokter Wayan yang berantakan dan penuh sampah.
Sebab, kata dia, selama ini Dokter Wayan tertutup untuk akses berkomunikasi.
Ia pun hanya bertemu Dokter Wayan sekilas di jalan, dan tidak pernah berkomunikasi langsung.
"Kami cukup kaget karena kita tidak tahu sama sekali kondisi di dalamnya."
"Selama ini cuman tahu kondisi di luarnya saja," ungkapnya di kantor desa, Kamis (4/5/2023).
Baca juga: Terungkap Bagaimana Dokter Wayan Bisa Membangun Rumah Mewah dan Alasan Melarang Warga Membersihkan
Dokter Wayan Disebut Tolak Rumahnya Dilakukan Pembersihan
Udin Nurdin menyampaikan, pada Agustus 2020 lalu, pihak desa sempat menawarkan untuk dilakukan pembersihan dan pemangkasan pohon di area rumah Dokter Wayan.
Namun, Dokter Wayan disebut tidak mau, hingga akhirnya kondisi rumahnya seperti sekarang ini.