Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Hasil Menabung Selama 38 Tahun, Tukang Parkir di Solo Ini Segera Berangkat Haji

Sri Suharto berhasil mewujudkan keinginannya berkat perjuangannya menabung selama puluhan tahun

Editor: Erik S
zoom-in Hasil Menabung Selama 38 Tahun, Tukang Parkir di Solo Ini Segera Berangkat Haji
TRIBUNSOLO.COM/ANDREAS CHRIS
Sri Suharto (69) akhirnya bisa mewujudkan mimpi sejak kecil untuk melaksanakan ibadah naik haji hasil dari nabung 38 tahun 

TRIBUNNEWS.COM, SOLO -  Sri Suharto (69), seorang tukang parkir di Banjarsari Solo akhirnya bernapas lega setelah namanya dipastikan masuk sebagai salah satu peserta Haji Indonesia tahun ini.

Sri Suharto berhasil mewujudkan keinginannya berkat perjuangannya menabung selama puluhan tahun agar bisa pergi ke Tanah Suci.

Baca juga: Ibadah Haji Saat Musim Panas, Suhu di Arab Saudi Diprediksi Capai 50 Derajat Celsius

Niat menunaikan salah satu rukun Islam telah direncanakan Harto sejak 38 tahun lalu.

Sejak tahun 1985 Harto telah menyisihkan uang hasil dari menjadi juru parkir dan pengayuh becak.

Meski penghasilannya tidak tetap, Harto konsisten menyisihkan pendapatannya agar bisa ibadah naik haji.

Menjadi yatim piatu sejak kecil tidak menyusutkan keinginan Harto untuk bekerja keras menyambung hidup dan menabung demi bisa ke Tanah Suci.

"Sudah lama dari kecil dari SD kelas 1. Haji itu kan panggilan Tuhan, sejak kecil itu saya tidak punya orang tua, saya kan ikut nenek," kisah Harto sambil meneteskan air mata saat ditemui TribunSolo.com, Selasa (16/5/2023).

Baca juga: Kemenag Terbitkan KMA Soal Biaya Perjalanan Ibadah Haji, Berikut Besaran Bipih & Sebaran Provinsi

Berita Rekomendasi

Meski telah menyisihkan uang sejak lama untuk naik haji, Harto baru mendaftarkan dirinya dan sang istri pada tahun 2011 lalu.

Keinginan berangkat ke Tanah Suci bersama istrinya, Suminem (58) juga harus batal.

Ia batal diberangkatkan tahun lalu bersama sang istri lantaran pembatasan usia dari pemerintah karena pandemi Covid-19.

Suminem harus berangkat ke Mekkah sendiri tanpa Suharto tahun lalu.

"Harusnya tahun kemarin berangkatnya tapi saya terhalang usia. Istri berangkat sendiri tahun lalu," ujar Harto.

Harto menuturkan sang istri sempat ragu berangkat lantaran tanpa ditemani dirinya hingga akhirnya ia meyakinkan Suminem untuk tetap pergi ke Tanah Suci.

"Pokoknya kamu enggak usah mikir aku, ini panggilan Tuhan, itu pesan saya sama istri saya dulu," tambahnya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas