Update Hilangnya Patung Ganesha di Gunung Bromo, Hilang Sejak Rabu hingga Bukan Benda Purba
Berikut ini kabar terbaru soal hilangnya Patung Ganesha di bibir kawah Gunung Bromo, jawa Timur.
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini kabar terbaru soal hilangnya Patung Ganesha di bibir kawah Gunung Bromo, jawa Timur.
Patung Ganesha tersebut dikabarkan hilang sejak Rabu (17/5/2023).
Diduga, patung tersebut tersenggo dan terjatuh ke kawah Gunung Bromo.
Kepala Desa (Kades) Ngadisari, Sunaryono membenarkan jika patung Ganesha di tepi kawah Gunung Bromo telah hilang.
Pihak desa, warga Tengger, Polisi, TNI dan TNBTS masih mencari tahu penyebab hilangnya patung Ganesha tersebut.
"Ini masih kami cari tahu penyebab hilangnya patung Ganesha," katanya.
Baca juga: Kronologi Hilangnya Patung Ganesha di Bibir Kawah Gunung Bromo, Polisi Temukan Petunjuk
Sunaryono memilih berpikir positif dalam melihat persoalan ini.
"Mungkin ada wisatawan yang tak sengaja memegang atau tersandung oleh patung Ganesha hingga patung itu jatuh ke dalam kawah. Kami masih melakukan penelusuran untuk memastikan penyebab hilangnya patung," pungkasnya.
Bukan peninggalan purbakala
Disebutkan, jika patung Ganeshi tersebut bukanlah peninggalan purbakala.
Kepala Desa (Kades) Ngadisari, Sunaryono mengatakan, patung Ganesha itu dibuat oleh warga Tengger pada 2012.
Patung berukuran 50 cm x 50 cm dibikin menggunakan bahan tanah dan semen alias cor.
"Patung Ganesha itu buatan sendiri (warga Tengger)," katanya
Dia mengungkapkan, tuntas dibikin, di tahun yang sama, patung itu pun diletakkan di bibir kawah Gunung Bromo.