Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Oknum Guru Madrasah di HST Kalsel Dimutasi Pasca Digerebek Sedang Berduaan dengan Wanita Lain

Oknum ASN Kemenag itu kabarnya dimutasi di salah satu madrasah di Kecamatan Hantakan.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Oknum Guru Madrasah di HST Kalsel Dimutasi Pasca Digerebek Sedang Berduaan dengan Wanita Lain
Kolase Ilustrasi Tribunnews.com/Tribun Timur
Ilustrasi - Oknum guru madrasah di salah satu madrasah di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) akhirnya dimutasi buntut kasus dugaan perselingkuhan beberapa waktu lalu. 

TRIBUNNEWS.COM, BARABAI - Oknum guru madrasah di salah satu madrasah di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) akhirnya dimutasi buntut kasus dugaan perselingkuhan beberapa waktu lalu.

Kasi Penmad Kemenag HST, Abdurrahman saat dikonfirmasi mengatakan kasus ini tengah dalam proses, namun oknum ASN tersebut telah dimutasi.

"Yang bersangkutan mengakui perbuatannya. Dan kini telah dimutasi," jelas Abdurrahman saat, Kamis (25/5/2023).

Meski Abdurrahman tak menjelaskan secara detail ke mana AM dimutasi, namun informasi dihimpun Banjarmasinpost.co.id, oknum ASN Kemenag itu dimutasi di salah satu madrasah di Kecamatan Hantakan.

Baca juga: Detik-detik Wakil Bupati Rohil Digerebek Polisi saat Berduaan dengan Wanita di Kamar Hotel Mewah

Sebelumnya diberitakan oknum ASN yang mengajar di salah satu madrasah di Kecamatan Batang Alai Selatan (BAS) digerebek saat sedang berselingkuh dengan istri orang.

Dugaan perselingkuhan AM terkuak setelah suami sah menggerebek istrinya yang tengah berduaan dengan AM di sebuah rumah di Kecamatan Labuan Amas Selatan (LAS).

Soal isu perselingkuhan itu, sebelumnya AM telah dipanggil pihak Kemenag HST dan diperiksa terkait adanya isu perselingkuhan itu.

Berita Rekomendasi

Kronologis Peristiwa

Sebelumnya seorang ibu rumah tangga digerebek suaminya karena diduga berselingkuh dengan seorang oknum ASN laki-laki berinisial AM.

Peristiwa itu terjadi di sebuah rumah di wilayah Kecamatan Labuan Amas Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Jumat (28/4/2023).

Sedangkan oknum ASN laki-laki itu disebut bertugas di sebuah Madrasah Tsnawiyah (MTs) di Kabupaten HST.

Baca juga: Oknum ASN di Asahan Jadi Tersangka Kasus Pencurian Tabung Gas, Tak Disangka Ini Alasan Mencuri

Kabar ini pun cepat beredar di tengah masyarakat di daerah setempat.

Kasi Penmad Kemenag HST, Abdurrahman saat ditemui di ruangan kerjanya di Kota Barabai, Kabupaten HST, membenarkan peristiwa itu.

"Iya, benar. Oknum ASN laki-laki tersebut sudah kami panggil dan sedang dalam proses pemeriksaan," ujarnya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas