Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Api Bakar Lahan Kosong di Demak, Asap Ganggu Pengendara di Jalur Pantura

Lahan kosong di Desa Karangsari, Karangtengah, Demak, Jawa Tengah terbakar, Sabtu (26/8/2023).

Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Api Bakar Lahan Kosong di Demak, Asap Ganggu Pengendara di Jalur Pantura
TRIBUNJATENG.COM/TITO ISNA UTAMA
Kebakaran lahan kosong di Demak, Jawa Tengah, Sabtu (26/8/2023) 

TRIBUNNEWS.COM - Lahan kosong di Desa Karangsari, Karangtengah, Demak, Jawa Tengah terbakar, Sabtu (26/8/2023).

Api mulai membesar sekira pukul 11.30 WIB.

Asap yang ditimbulkan mengganggu pengendara yang melintas di jalur Pantai Utara (Pantura).

Lokasi kebakaran juga berdekatan dengan sebuah Puskesmas dan SMPN 1 Karangtengah.

Satu diantara warga Desa Karangsari, Ramadhan mengatakan bahwa ada kebakaran yang membakar tanaman kering lahan kosong berada di dekat SMPN 1 Karangtengah.

"Ada kebakaran lahan kosong ilalang yang ditakutkan merabah ke sekitar puskesmas, dan SMPN 1 Karangtengah," kata Ramadhan kepada Tribunjateng, Sabtu (26/8/2023).

Baca juga: Soal Kebakaran di TPA Sarimukti, Ini kata Gubernur Jabar hingga Sederet Upaya Pemadaman

Pantauan Tribunjateng di lokasi, akibat kebakaran tersebut sempat menganggu para pengguna jalan Pantura Semarang Demak lantaran asap kebakar yang cukup tebal.

Berita Rekomendasi

Pihak Damkar Demak pun sedang berusaha untuk memadamkan api.

Dugaan Penyebab

Korlab Damkar Demak, Muh Imron menyampaikan bahwa pihaknya masih menduga sementara penyebab kebakaran lahan kosong yang hampir merambat di Puskemas Karangtengah yaitu bakar sampah.

"Dugaan sementara bakar-bakar sampah," kata Muh Imron kepada Tribunjateng, Sabtu (26/8/2023).

Untuk memadamkan api kata Muh Imron, pihaknya dibantu warga setempat dan anggot kepolisian Karangtengah.

"Memadamkan api kami dibantu warga dan Polsek Karangtengah, kami menurunkan empat mobil Damkae, satu mobil Suplay, satu mobil PMI, dan satu Mobil Polsek Karangtengah," ucapnya.

Dia menyampaikan bahwa ketika memadamkan api pihak tidak menemui kendala.

"Api bisa dipamdamkan dan melakukan pendingan bisa selesai 15.10 WIB, tidak menemui kendala," tuturnya.

Sementara untuk kerugian atas kejadian ini, masih menunggu keterangan dari pihak kepolisian setempat.

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul BREAKING NEWS : Asap Tebal Kebakaran Lahan Ganggu Pengguna Jalan Pantura Semarang-Demak dan UPDATE Kebakaran di Demak: Bakar Sampah Jadi Penyebab Kebakaran Lahan Kosong di Karantengah Demak

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas