Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pria Paruh Baya di Karangasem Bali Dibacok Golok oleh Anaknya yang Memiliki Gangguan Jiwa

Kanit Reskrim Polsek Karangasem, IPTU Ida Bagus Putra Manuaba mengatakan, penganiayaan bermula dari salah paham antara keduanya

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Pria Paruh Baya di Karangasem Bali Dibacok Golok oleh Anaknya yang Memiliki Gangguan Jiwa
tribunjatim
Ilustrasi pembacokan - I Wayan S, pria berusia 53 tahun menjadi korban penganiayaan yang dilakukan anaknya sendiri, I Nengah A, Senin 6 November 2023 sekitar pukul 22.30 wita. Korban dianiaya menggunakan golok di area rumahnya. 

Kemudian ayahnya dibacok menggunakan golok di punggung dan jari.

Korban berlari  ke luar  rumah menuju arah timur.

Mengingat kondisinya sudah melemah karena bersimbah darah, ia pun meminta  tolong.

Sedangkan pintu  rumahnya ditutup sehingga pelaku yang merupakan anaknya tidak bisa mengejar.

"Lalu korban menghubungi Sumendra untuk antar korban ke RSUD," kata Manuaba.

Akibat  kejadian ini, korban mengalami  luka robek di bagian  punggungnya atau di bawah leher.

Ukuran robeknya 15 sentimeter, serta dijarit 10.

Berita Rekomendasi

Jari dan tangan kirinya juga mengalami luka terbuka serta mendapat jaritan.

Ukuran luka di masing - masing jari 1 sentimeter. Dan dijarit 2 titik.

Baca juga: Gadis di Tuban jadi Korban Begal, Pelaku Bacok Lengan Kanan Korban, 6 Remaja Ditangkap

"Sedangkan  pelaku masih  di rawat di RSUD Karangasem. Si pelaku terindikasi  mengalami gangguan jiwa. Sesuai dengan keterangan keluarga, pelaku sering bertingkahlaku tak normal dan sempat juga menganiaya ibu kandungnya," ungkap Ida Bagus Manuaba.

Untuk diketahui, kasus orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) di Karangasem mencapai  1.107 orang.

Tersebar  di seluruh  Kecamatan di Kabupaten Karangasem.

Angka ini sesuai dengan kasus yang ditangani Puskesmas di delapan Kecamatan dan RSUD Karangasem.

Terbanyak ada di Kecamatan Karangasem, Bebandem.

Halaman
123
Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas