Teja Hilang di dalam Hutan Bungus Teluk Kabung Padang Usai Dikejar Warga, 4 Hari Tidak Pulang
Polisi dan tim gabungan menyisiri hutan tempat pemuda itu kabur untuk mencarinya
Editor: Eko Sutriyanto

Laporan Wartawan Tribun Padang Rezi Azwar
TRIBUNNEWS.COM, PADANG - Kabur menghindari kejaran warga, seorang pemuda yang dilaporkan hilang di hutan Bungus Teluk Kabung, Padang.
Kapolsek setempat, Kompol Al Indra menceritakan kronologi kejadian.
Awalnya, korban bersama seorang teman kepergok warga menjerat anjing, Jumat (24/11/2023) lalu.
Namun, ia dilaporkan hilang oleh keluarga setelah empat hari tak pulang ke rumah setelah peristiwa itu.
Al Indra bilang pemuda itu bernama Teja, warga Alai Parak Kopi, Kecamatan Padang Utara, Padang, sedangkan temannya bernama Adit.
Baca juga: Nenek Sinar Ditemukan Usai 8 Hari Hilang, Keluarga Beri Seserahan Seekor Babi dan 10 Ekor Ayam
Keduanya ketika itu melarikan diri ke perbukitan di Sawah Laweh, Kelurahan Bungus Barat, Kecamatan Bungus Teluk Kabung.
Mereka menjerat anjing di kawasan Kelok Jariang, kecamatan yang sama.
"Temannya bernama Adit sudah kembali pulang pada pukul 16.00 WIB," ujar Al Indra, Senin siang.
Ia menuturkan, saat kabur, kedua pemuda itu meninggalkan motornya di salah satu rumah warga yang tak jauh dari lokasi mereka menjerat anjing.

Selain itu, pihaknya juga menemukan kayu jerat yang digunakan Teja dan Adit, dan anjing yang telah berhasil ditangkap.
"Berdasarkan keterangan rekannya, Teja ini kelelahan saat berada di atas perbukitan," katanya.
Sebelumnya, Al Indra menyebut pihaknya bersama tim gabungan menyisiri hutan tempat pemuda itu kabur untuk mencarinya.
Artikel ini telah tayang di TribunPadang.com dengan judul Kronologi Pemuda Hilang di Bungus Teluk Kabung Padang: Kabur ke Hutan Usai Kepergok Jerat Anjing
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.