Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kronologi 3 Penambang Pasir di Blitar Tersambar Petir, 1 Orang Tewas

Tiga penambang pasir di Blitar, Jawa Timur tersambar petir saat sedang menambang, Jumat (1/12/2023).

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Sri Juliati
zoom-in Kronologi 3 Penambang Pasir di Blitar Tersambar Petir, 1 Orang Tewas
Net
Ilustrasi tersambar petir. Tiga penambang pasir di Blitar, Jawa Timur tersambar petir saat sedang menambang, Jumat (1/12/2023). 

Dua di antaranya kini dicari.

Baca juga: Populer Regional: Siswa SMP asal Lampung Tewas Tersambar Petir - Pengantin Baru Tewas di Sumedang

Bocah SMP di Lampung Tersambar Petir saat Main HP

Kejadian tersambar petir juga terjadi di Kabupaten Lampung Tengah, Lampung.

Seorang siswa SMP, tewas tersambar petir saat main HP.

Korban yang bernama Galez Catur Pratama ini merupakan pelajar kelas VII SMPN 1 Bandar Sakti itu tinggal di Dusun 09, Kampung Lempuyang Bandar, Kecamatan Way Pengubuhan, Lampung Tengah.

Petir yang menyambar rumahnya juga membuat atap menjadi rusak.

Saat itu, hujan turun di sore hari dan terdengar suara petir menyambar.

Berita Rekomendasi

Korban saat hari kejadian sedang bermain handphone di dalam kamarnya.

"Dari keterangan sang nenek, cucunya saat itu sedang bermain HP di dalam kamar. Saat itu juga TV sedang menyala," kata tetangga Galez, Antonika (40), Selasa (28/11/2023).

Ia juga mengatakan, rumah yang ditinggali korban rusak akibat sambaran petir.

Pecahan kaca jendela bahkan menyebar ke seluruh penjuru mata angin.

"Rumahnya hancur," katanya, Antonika.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul BREAKING NEWS - 3 Penambang Pasir di Blitar Tersambar Petir, 1 Orang Meninggal dan di TribunLampung.co.id dengan judul Bocah SMP di Lampung Tengah Tewas Tersambar Petir Saat Main Ponsel

(Tribunnews.com, Muhammad Renald Shiftanto)(TribunJatim.com, Samsul Hadi)(TribunLampung.co.id, Fajar Ihwani Sidiq)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas