Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sempat Pingsan Saat Berada di Dalam Sumur, Dua Warga OKI Sumsel Tewas Setelah Dibawa ke Klinik

Kedua korban diduga kehabisan napas usai menghirup gas beracun di dalam sumur.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Sempat Pingsan Saat Berada di Dalam Sumur, Dua Warga OKI Sumsel Tewas Setelah Dibawa ke Klinik
net
ilustrasi sumur - Dua warga di Kecamatan Lempuing, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel) tewas di dalam sumur, Selasa (12/12/2023) sekira jam 16.00 WIB. 

TRIBUNNEWS.COM, KAYUAGUNG - Dua warga di Kecamatan Lempuing, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel) tewas di dalam sumur, Selasa (12/12/2023) sekira jam 16.00 WIB.

Kedua korban diduga kehabisan napas usai menghirup gas beracun di dalam sumur.

"Ya, benar kemarin kejadian sekitar jam 16.00 WIB di Kampung 3, Desa Tugu Agung, Kecamatan Lempuing, OKI," kata Camat Lempuing OKI, Jamhari saat dikonfirmasi, Rabu (13/12/2023).

Awalnya salah seorang warga bernama Misdi (75) asal Desa Tugu Agung membersihkan sumur yang berada di dalam rumahnya.

Baca juga: Pensiunan Guru di Bogor Ditemukan Tinggal Kerangka dalam Sumur, Dilaporkan Hilang 2 Tahun Lalu

"Jadi sumurnya kondisinya sedang kering, kemudian dia masuk ke dalam sumur untuk dibersihkan. Ternyata setelah sampai ke ujung sumur dia pingsan," ujar Jamhari.

Kemudian keluarganya yang berada di atas teriak minta tolong.

Teriakan itu didengar oleh Sareh (38) yang kebetulan sedang mencari rumput di sekitar lokasi.

Berita Rekomendasi

"Mendengar teriakan itu, dia segera bergegas datang ke lokasi untuk menolong," ujarnya.

"Setelah dia turun ke sumur hendak membantu, ternyata dia juga ikutan pingsan," ungkapnya.

Mendapati dua orang dalam keadaan pingsan di dalam sumur tersebut, keluarga korban kembali teriak untuk meminta pertolongan warga lainnya.

Tidak lama berselang datang lagi warga yang hendak membantu.

"Saat seorang warga lainnya turun, dia tidak kuat menahan sesak napas dan memutuskan cepat naik lagi ke atas sumur," ujarnya.

Baca juga: Jasad Sarwanto Ditemukan di dalam Sumur, Sandal dan Seng Penutup Sumur Jadi Petunjuk

Setelah kejadian itu, warga segera menghubungi petugas kepolisian dan petugas kesehatan setempat.

"Setelah petugas kesehatan datang membawa oksigen, akhirnya mereka turun ke dasar sumur dan mengangkat tubuh kedua korban. Namun setelah diangkat dan dibawa ke klinik, nyawa kedua korban sudah tidak tertolong lagi," ujarnya.

Halaman
12
Sumber: Tribun Sumsel
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas