Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wimnus Banten Targetkan Ciptakan 1.000 Wirausaha Muda Baru di 2024

Wimnus Banten menargetkan menciptakan 1.000 wirausaha muda baru pada tahun 2024 mendatang.

Penulis: Ilham Rian Pratama
Editor: Dodi Esvandi
zoom-in Wimnus Banten Targetkan Ciptakan 1.000 Wirausaha Muda Baru di 2024
HANDOUT
Seminar nasional bertajuk Indonesian Youth Movement yang digelar di Serang, Banten pada Jumat (22/12/2023) pekan lalu. 

TRIBUNNEWS.COM, SERANG - Organisasi Kepemudaan Wirausaha Muda Nusantara (Wimnus) Banten menargetkan menciptakan 1.000 wirausaha muda baru pada tahun 2024 mendatang.

Lewat sejumlah acara seminar mereka berusaha memotivasi generasi muda untuk mau menjadi wirausaha.

Jumat (22/12/2023) pekan lalu Wimnus Banten kembali menggelar seminar nasional bertajuk Indonesian Youth Movement di Serang, Banten.

Seminar tersebut dihadiri 1.000 pemuda di wilayah Serang yang berasal dari berbagai organisasi, sekolah, dan kampus.

Wimnus Banten menghadirkan motivator Syafii Efendi sebagai pembicara pada seminar tersebut.

Dalam paparan materinya selama lebih kurang dua jam, Syafii Efendi menyampaikan kepada para peserta seminar mengenai tips dan trik memulai bisnis pada usia muda.

Baca juga: Gandeng Swasta, Pemerintah Dorong Lahirnya Wirausaha yang Berdaya Saing

"Ada tiga set yang harus dimiliki sebagai modal bagi anak muda dalam berwirausaha," kata Presiden Pemuda OKI itu.

Berita Rekomendasi

Set pertama, kata dia, adalah mindset. Kemudian set kedua adalah toolset, dan set ketiga adalah skillset.

"Ketiganya harus paralel dikembangkan. Untuk jenis bisnis dan produk disesuaikan oleh pasar dan passion yang bersangkutan," kata Syafii.

Sementara itu Ketua Panitia Seminar Nasional Indonesian Youth Movement, Desy Christiyana menyampaikan apresiasinya kepada unsur pemerintah, sekolah, kampus dan organisasi di Banten yang ikut menyukseskan seminar tersebut.

Desy menjanjikan seminar ini akan rutin digelar di masa mendatang.

"Setelah ini akan ada event-event berikutnya dengan gelombang masa yang lebih besar," ucapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas