Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIRAL Beredar Video Penampakan Macan Tutul di Kawasan Hutan Kampung Warudoyong Kuningan

Awalnya, warga kaget mendengar suara auman dan saat mencari sumber suara itu ternyata macan tutul berada di atas pohon.

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in VIRAL Beredar Video Penampakan Macan Tutul di Kawasan Hutan Kampung Warudoyong Kuningan
Istimewa/Tangkapan Layar Video
ILUSTRASI seekor macan tutul. Persitiwa macan tutul yang nongkring di pohon itu terjadi di kawasan hutan di Kampung Warudoyong, Desa Tundangan, Kecamatan Hantaran, Kuningan. 

Laporan Kontributor Kuningan, Ahmad Ripai

TRIBUNNEWS.COM, KUNINGAN - Macan tutul yang nongkring di pohon itu terjadi di kawasan hutan di Kampung Warudoyong, Desa Tundangan, Kecamatan Hantaran, Kuningan bikin geger warga.

Video penampakan macan berdurasi 10 detik dan 7 detik itu beredar di kalangan warga Kuningan.

Terlihat di video sejumlah warga melihat aktivitas macan tutul yang berada di atas pohon.

"Mengenai video macan tutul itu benar di Desa Tundangan, kami juga menerima video itu dari warga di sana," kata Agus Sagi (44), seorang kepada TribunCirebon.com, Rabu (17/1/2024).

Dia mengatakan, video itu beredar sejak dua hari.

Baca juga: Macan Tutul Jawa Terperangkap Jebakan Babi di Sukabumi, Kini Direhabilitasi

"Awalnya, warga kaget mendengar suara auman.

BERITA REKOMENDASI

Saat mencari sumber suara itu ternyata macan tutul berada di atas pohon.

Agus menyebut, keberadaan hewan itu sudah diketahui warga dan pemerintah kecamatan setempat.

 "Adanya macan tutul, warga juga sudah lapor ke Pak Camat.

Maksudnya, sebagai bentuk antisipasi dan memberitahu ke lembaga lembaga pemerintah lainnya yang bertanggungjawab," ujarnya. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Video Viral Macan Tutul Nangkring di Atas Pohon yang Jadi Tontonan Warga Desa Tundangan di Kuningan


Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas