Kasus Oknum Dokter Diduga Lecehkan Istri Pasien, Polda Sumsel: Naik ke Penyidikan, Kumpulkan Bukti
Dirreskrimmum Polda Sumsel, Kombes M Anwar Reksowidjojo pun memberikan kabar terbaru terkait perkembangan kasus dugaan pelecehan ini.
Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Inilah kabar terbaru kasus oknum dokter di sebuah rumah sakit di Banyuasin, Sumatra Selatan, berinisial MY yang diduga lakukan pelecehan terhadap TAF, istri dari pasiennya sendiri.
MY diketahui telah dilaporkan oleh pihak korban ke Polda Sumsel.
Dirreskrimmum Polda Sumsel, Kombes M Anwar Reksowidjojo, memberikan kabar terbaru terkait perkembangan kasus dugaan pelecehan ini.
"Kasus dugaan pelecehan dokter sudah naik ke tahap penyidikan," ujarnya, Jumat (1/3/2024), dikutip dari TribunSumsel.com.
Selain itu, ia mengatakan, pihaknya juga masih mengumpulkan sejumlah bukti lainnya.
"Dalam penyidikan itu sedang kumpulkan bukti untuk membuat terang tindak pidana, masih terus kumpulkan bukti sesuai sangkaan pasal UU nomor 12 tahun 2022 tentang tindak pidana kekerasan seksual," kata Anwar.
Meski telah gelar perkara, namun pihak kepolisian belum menetapkan MY sebagai tersangka.
Status MY saat ini masih menjadi saksi.
"Penetapan tersangka belum. Tahap penyelidikan baru naik ke tahap sidik."
"Penyidikan itu kan untuk menentukan penetapan tersangka dengan mengumpulkan barang bukti. Status dokter masih saksi," terang Anwar.
Selain itu, pihak korban juga sudah memberikan sejumlah alat bukti lain dan hasil visum.
Baca juga: Selain Visum, Istri Pasien Korban Dugaan Pelecehan Dokter di Palembang Bakal Berikan Bukti Baru
"Hasil visum ada bekas luka, terus bekas suntikan. Rekaman CCTV juga kami amankan."
"Nanti kalau mau penetapan tersangka akan kami gelar perkara lagi," tandasnya.
Sebelumnya diwartakan, dokter spesialis ortopedi berinisial MY dilaporkan ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Sumatra Selatan.
MY dilaporkan karena diduga telah melecehkan seorang wanita berinisial TAF (22).
TAF merupakan istri dari pasien MY.
MY diduga melecehkan korban dengan modus menyuntikkan vitamin.
Terduga pelaku disebut menyuntikkan cairan ke suami korban dan TAF hingga membuat keduanya tak sadar.
Saat tak sadar, MY diduga melancarkan aksinya.
Setelah dilaporkan, MY pun langsung dipecat dari rumah sakit tempatnya bekerja.
"Pihak rumah sakit langsung memberhentikan oknum dokter MY setelah mengetahui informasi tersebut."
"Setelah pemberhentian itu, oknum dokter tersebut tidak lagi praktek di RS BMJ," ungkap humas rumah sakit, LZ, Rabu (28/2/2024).
Pihak rumah sakit pun menyerahkan semua proses hukum ke Polda Sumsel.
"Pihak korban kabarnya telah melapor kepada Polda Sumsel. Untuk itu, kita hormati dan serahkan penyelesaian kasusnya kepada kepolisian di Polda Sumsel,"
"Untuk selanjutnya, dipersilakan konfirmasi kepada Polda Sumsel mengenai tindak lanjut perkembangan kasus tersebut," katanya.
Kuasa hukum TAF, Febriansyah, juga mengonfirmasi bahwa MY telah dipecat dari rumah sakit.
Baca juga: Korban Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Palembang Berikan Bukti Visum
"Iya kami dapat informasi dari rumah sakit bahwa yang bersangkutan dipecat pada saat sehari kejadian,"
"Selain itu direktur rumah sakit di cabangnya yang lain juga sudah memberhentikan oknum tersebut, dengan mengirim surat minta bukti LP untuk memecat oknum tersebut," tandas dia.
Bantahan Terduga Pelaku
Ketua MKEK, Anang Triwibowo, mengatakan MY menyuntikkan cairan yang ternyata vitamin tersebut atas permintaan suami korban.
"Jadi suami itu sedang terapi, lalu diberikan suntikan penghilang rasa nyeri dan diberikan vitamin," ujar Anang, Rabu, dikutip dari TribunSumsel.com.
Lalu, terkait TAF yang juga disuntik vitamin, itu atas dasar permintaan suami korban.
"Saat disuntik suaminya pun dalam keadaan sadar dengan mata terbuka, suaminya yang menyuruh minta suntik vitamin, karena sang istri tidak pernah suntik vitamin, seperti apa kata suaminya," katanya.
Anang melanjutkan, MY mengaku tuduhan pelecehan tak benar.
"Apalagi dikatakan MY membuka resliting korban, itu tidak benar," katanya.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunSumsel.com dengan judul Update Resmi Polda Sumsel Soal Nasib Dokter Diduga Lecehkan Istri Pasien, Kasus Naik Penyidikan
(Tribunnews.com, Muhammad Renald Shiftanto)(TribunSumsel.com, Rachmad Kurniawan)