Saling Ejek di Instagram, 2 Remaja Belasan Tahun di Sulsel Dibacok 4 Pria
Dua orang pria berinisial MFF (19) dan MJK (22) yang merupakan pelaku pembacokan berhasil diamankan polisi.
Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Suci BangunDS
TRIBUNNEWS.COM - Dua orang remaja bernama Reza (16) dan Abdillah (15) dibacok oleh sekelompok pria di jalan poros Desa Bonto Nyeleng - Desa Palambarae Kecamatan Gantarang, Bulukumba, Sulawesi Selatan, Kamis (7/3/2024) lalu.
Keduanya pun dapatkan luka terbuka di bagian tubuhnya.
Setelah seminggu berlalu, pihak kepolisian berhasil mengamankan sejumlah pelaku.
Dua orang pria berinisial MFF (19) dan MJK (22) yang merupakan pelaku pembacokan berhasil diamankan polisi.
MFF dan MJK diamankan, Kamis (14/3/2024) dini hari.
Hal tersebut diungkapkan oleh Kasatreskrim Polres Bulukumba, AKP Abusatam.
Meski telah menangkap dua orang, masih ada dua orang lainnya, AD (20) dan MR (16) yang kini masih buron.
Mengutip Tribun-Timur.com, keduanya mengakui telah melakukan penganiayaan bersama kepada kedua korban.
Mereka menganiaya dua korban menggunakan senjata tajam (sajam) jenis katana dan anak busur.
AKP Abusatam menuturkan, sebelum menganiaya kedua korban, pelaku MJK terlebih dahulu mengajak teman-temannya, F, AD, dan MR untuk mencari korban.
Abusatam menambahkan, antara pelaku dan korban ternyata sudah ada masalah pribadi.
Baca juga: Seorang Pria di Buton Tengah Sultra Dibacok di Teras Masjid, Ini Penjelasan Kapolsek
Saling ejek di Instagram menjadi alasan pelaku melakukan penganiayaan terhadap korban.
Kronologi Kejadian
Tribun-Timur.com mewartakan, kejadian bermula ketika kedua korban hendak pulang ke rumah dengan berboncengan menggunakan sepeda motor.
Keduanya pun diikuti keempat pelaku menggunakan dua sepeda motor berbeda.