Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

UPDATE KMN Yuiee Jaya 02 Terbalik: Total 5 Korban Tewas, 18 Korban Lain Belum Diketahui Nasibnya

Masih ada 18 penumpang lainnya yang hingga saat ini belum diketahui nasibnya.

Penulis: Dewi Agustina
zoom-in UPDATE KMN Yuiee Jaya 02 Terbalik: Total 5 Korban Tewas, 18 Korban Lain Belum Diketahui Nasibnya
Basarnas
Jumlah korban tewas akibat tenggelamnya KMN Yuiee Jaya 02 bertambah menjadi 5 orang setelah seorang korban kembali ditemukan. Foto evakuasi korban meninggal dunia akibat tenggelamnya KMN Yuiee Jaya 02 di pesisir pantai Barat Dusun Bontodato, Desa Kayuadi, Selayar, Senin (18/3/2024). 

TRIBUNNEWS.COM, TAKABONERATE - Jumlah korban tewas akibat tenggelamnya KMN Yuiee Jaya 02 bertambah menjadi 5 orang setelah seorang korban kembali ditemukan.

Korban bernama Kristanto.

Sementara itu masih ada 18 penumpang lainnya yang hingga saat ini belum diketahui nasibnya.

Sebelumnya KMN Yuiee Jaya 02 dilaporkan terbalik setelah diterjang badai, pada Sabtu (9/3/2024) lalu.

Baca juga: Seorang Balita Tewas dan 23 Lainnya Hilang usai Kapal Terbalik karena Diseruduk Kuda Nil di Malawi

Kapal ini berlayar dari Muara Baru Jakarta Utara dengan tujuan perairan Lombok Nusa Tenggara Barat (NTB).

Kapal melewati perairan Kabupaten Kepulauan Selayar.

Pada Sabtu (9/3/2024) kapal ini dilaporkan terbalik setelah diterjang badai.

BERITA REKOMENDASI

Kapolsek Taka Bonerate, Iptu Amat Soedachlan mengatakan korban Kristanto ditemukan Andi Yusuf, nelayan asal Sinjai, Selasa (19/3/2024).

Andi Yusuf melihat mayat mengapung saat dia melintas di Perairan Taka Subuh, Desa Tarupa Kawasan Taman Nasional Laut Taka Bonerate melihat mayat mengapung.

"Korban ditemukan oleh seorang nelayan, saat itu korban sudah mengapung," kata Kapolsek Iptu Amat Soedachlan kepada wartawan di Selayar, Rabu (20/3/2024).

Camat Taka Bonerate, Andi Caco Amras membenarkan penemuan mayat di wilayah Desa Tarupa.

"Korban sudah dikuburkan yang disaksikan oleh pemerintah dan masyarakat di Desa Batang Pulau Kayuadi," katanya.

Baca juga: 14 Warga Yaman Tewas Tenggelam setelah 2 Kapal Terbalik di Laut Merah


Dengan ditemukannya mayat Kristanto, maka total korban penumpang KMN Yuiee Jaya 02 yang sudah ditemukan berjumlah 17 orang.

Sebanyak 12 orang penumpang ditemukan selamat termasuk nakhoda kapal Sun Hen (57).

Halaman
123
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas