Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cara Pegi Setiawan Hindari Kejaran Polisi Selama 8 Tahun Buron, Diduga jadi Otak Pembunuhan Vina

Status Pegi Setiawan alias Perong sudah dinaikkan menjadi tersangka kasus pembunuhan Vina dan Rizky alias Eky di Cirebon pada 2016.

Editor: Abdul Muhaimin
zoom-in Cara Pegi Setiawan Hindari Kejaran Polisi Selama 8 Tahun Buron, Diduga jadi Otak Pembunuhan Vina
Kolase tribunnews
Foto DPO Kasus Pembunuhan Vina, Pegi alias Perong, atau Pegi Setiawan dan foto Vina semasa hidup. 

TRIBUNNEWS.COM - Polisi memastikan Pegi Setiawan bukan korban salah tangkap dalam kasus pembunuhan Vina dan Eky.

Pegi Setiawan diduga berperan sebagai otak pembunuhan dan rudapaksa yang terjadi pada 2016 silam.

Selama 8 tahun menjadi buron, Pegi berpindah-pindah tempat dan mengubah identitasnya.

Penangkapan terhadap salah satu DPO kasus Vina Cirebon dilakukan di Bandung, Jawa Barat.

Kini statusnya sudah dinaikkan menjadi tersangka.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Jules Abraham Abast, mengatakan, berdasarkan hasil pemeriksaan, Pegi diduga otak dari peristiwa pada Agustus 2016 tersebut.

"Tersangka juga sudah berganti nama menjadi Robi," katanya.

BERITA REKOMENDASI

Abast mengatakan, Pegi ditangkap personel Direktorat Reserse Kriminal Umum (Reskrimum) Polda Jabar di Jalan Kopo Bandung pada Selasa (22/5/2024) sekitar pukul 18.23 WIB.

Saat itu, Pegi alias Perong ini ditangkap saat akan pulang setelah bekerja sebagai kuli bangunan di kawasan Kopo.

"Dia berganti nama. Panggilan di tempat kerja (kuli bangunan), mengaku bernama Robi," ucapnya.

Polisi masih terus melakukan proses pendalaman atas kasus ini.

Baca juga: Viral Sosok yang Disebut Pegi Perong Dijadikan Kambing Hitam, Ini Kata Polda Jabar

Termasuk memburu dua pelaku lain yang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO), yakni Andi dan Dani.

Difilmkan


Kasus Vina Cirebon adalah hilangnya nyawa Vina yang saat itu masih berusia 16 tahun bersama Eky, kekasihnya.

Mereka dikeroyok geng motor.

Untuk Vina, dia juga dirudakpaksa secara bergiliran.

Setelah peristiwa, polisi mengamankan delapan pelaku.

Tujuh di antara mereka dijatuhi hukuman seumur hidup. Satu lagi menjalani hukuman delapan tahun.

Kasus ini mencuat lagi setelah difilmkan dengan judul "Vina: Sebelum 7 Hari".

Baca juga: Polisi Tegaskan Pegi Setiawan Bukan Korban Salah Tangkap, Diduga jadi Otak Pembunuhan dan Rudapaksa

Polisi akhirnya membuka kasus ini lagi dan mengejar tiga buron.

Pegi akhirnya ditangkap dan diduga menjadi otak kejadian itu.

Kata Tetangga

Penangkapan salah satu buron kasus pembunuhan Vina Cirebon menggegerkan warga Desa Kepongpongan, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.

Pasalnya, buron yang ditangkap, Pegi Setiawan tinggal di rumah neneknya sejak kecil di desa tersebut.

Pegi yang kini berusia 30 tahun ditangkap di Bandung, Jawa Barat pada Selasa (21/5/2024) malam.

Selama 8 tahun Pegi menjadi buron kasus pembunuhan yang viral setelah dijadikan film layar lebar.

Salah satu warga, Masniah (55) membenarkan bahwa rumah yang didatangi kepolisian dari Polres Cirebon Kota merupakan milik neneknya Pegi alias Perong.

Baca juga: 4 Fakta Penangkapan Pegi, DPO Kasus Pembunuhan Vina: Pakai Nama Robi saat Jadi Kuli di Bandung

"Itu rumah neneknya Pegi, nama lengkapnya Pegi Setiawan," ujar Masniah saat diwawancarai media di lokasi, Rabu (22/5/2024).

Menurutnya, sejak kecil Pegi tinggal bersama neneknya di Blok Simaja, Desa Kepompongan, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon.

Di dalam rumah, terdapat pula ibu, adik dan saudara-saudara Pegi.

"Dia ke Bandung baru sekira 5 hari lalu, ikut sama bapaknya sebagai kuli bangunan," ucapnya.

Saat Tribun memperlihatkan foto Pegi yang telah didapat, sejumlah warga membenarkan foto tersebut.

"Iya benar, itu Pegi," ujar Masniah.

Dari foto tersebut, wajah Pegi terlihat memiliki warna kulit sawo matang.

Baca juga: Kondisi Rumah Nenek Pegi Setiawan alias Perong Usai Digeledah Polisi seperti Tak Berpenghuni

Kondisi rambut Pegi menggunakan gaya belah pinggir.

Di beberapa bagian wajahnya juga terlihat ada bintik-bintik hitam, seperti jerawat.

Ia mengungkapkan, sudah cukup lama Masniah tidak melihat Pegi beraktivitas di rumah.

Sebab, Pegi juga jarang bergaul dan hanya ibunya saja yang kerap mengikuti agenda pengajian.

"Terakhir ngeliat di sini kurang paham, karena saya jarang ketemu sama Pegi."

"Tapi ibunya saja suka ngomong ke saya," ucapnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Pegi Jadi Tersangka Kasus Vina Cirebon, Diduga Otak Peristiwa, Berganti Nama Saat Jadi Buron

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas