Viral 220 Pencari Kerja Melamar ke Warung Seblak Bangsat Seuhah di Ciamis, Pemilik Butuh 20 Pelamar
220 orang melamar pekerjaan di Warung Seblak Bangsat Seuhah di Ciamis, Jawa Barat. Pekerja yang dibutuhkan adalah 20 orang
Editor: Erik S
TRIBUNNEWS.COM, CIAMIS - Satria Maulana (25) tidak pernah menyangka 220 orang akan melamar pekerjaan di warung seblak miliknya di Ciamis, Jawa Barat.
Satria mengelola warung seblak yang diberi nama Warung Seblak Bangsat Seuhah. Bangsat merupakan singkatan dari Bang Satria.
Lokasinya berada di Ruko Pasar Sindangkasih Ciamis. Warung seblak tersebut viral di TikTok karena 220 pelamar mengantre buat wawancara (interview).
Baca juga: Startup Penyedia Lapangan Kerja di Luar Negeri Dapat Suntikan Dana Rp 16 Miliar
Padahal, Satria mengaku hanya membutuhkan 20 pelamar.
"Jadi video yang viral itu, kami sedang melakukan walk in interview pada hari Jumat yang lalu, tapi saya tidak menyangka orang yang melamar bisa sebanyak itu," ungkap Satria kepada Tribun, Kamis (23/5/2024).
Satria juga menjelaskan bahwa info lowongan kerja itu dia upload di story instagram H-2, dan sempat dihapus karena sudah banyak yang melihat.
Namun di hari H, dia juga kaget para pelamar kerja bisa sebanyak itu datang ke Ruko Pasar Sindangkasih tersebut.
Bahkan menurut Satria, ada seorang pelamar kerja berasal berasal dari Jakarta yang sengaja datang ke Ciamis karena melihat lowongan kerja tersebut.
"Mayoritas sih orang Ciamis memang, tapi ada satu orang dari Jakarta, jadi ceritanya itu dia lagi nyari kerja di Bandung, terus lihat postingan itu dan sengaja datang ke Ciamis untuk ikut walk in interview, tapi dia tidak lolos, kasihan juga dari jauh soalnya," tambahnya.
Lanjut Satria, para pekerja baru yang dibutuhkan itu nantinya akan bertugas memasarkan seblak instan secara online.
Melihat antusiasme para pencari kerja itu, Satri merasa senang sekaligus prihatin karena itu artinya angka pengangguran di Indonesia termasuk di Ciamis juga cukup tinggi.
Baca juga: Batas Minimal Umur Pelamar CPNS 2024, Lengkap dengan Syarat dan Cara Daftarnya
Maka dari itu, dia berharap kepada para pengusaha agar bisa membuka lowongan pekerjaan seluas-luasnya.
Usaha yang saat ini digeluti Satria itu dimulai dengan modal nekad pada 2023 yang lalu, namun meski baru berjalan satu tahun, Satria sudah mampu membuka cabang di Kota Banjar, dan cabang selanjutnya akan dibuka di wilayah Singaparna, Tasikmalaya dalam waktu dekat ini.
"Alhamdulillah sudah ada cabang di Kota Banjar dan minggu depan insyaAllah akan buka juga di Singaparna," imbuh Satria.