Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Detik-detik OPM Tembak Sopir hingga Tewas di Papua Tengah, Mobil Korban Hangus Dibakar

Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB)-Organisasi Papua Merdeka (OPM) membakar satu unit mobil serta menembak mati seorang sopir di Paniai.

Penulis: Faisal Mohay
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Detik-detik OPM Tembak Sopir hingga Tewas di Papua Tengah, Mobil Korban Hangus Dibakar
IST
Ilustrasi penembakan. Rusli (40) tewas ditembak oleh Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB)-Organisasi Papua Merdeka (OPM) di Kabupaten Paniai, Papua Tengah. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang sopir di Kabupaten Paniai, Papua Tengah bernama Rusli (40), tewas ditembak Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB)-Organisasi Papua Merdeka (OPM), Selasa (11/6/2024) siang.

Mobil yang dikendarai korban juga dibakar OPM di bawah pimpinan Undius Kogoya.

Kepala Operasi Damai Cartenz, Kombes Faizal Ramadhani, mengatakan korban tinggal di kompleks terminal Kampung Madi dan sedang mengendarai mobil di wilayah Paniai.

"Korban adalah warga sipil yang merupakan sopir. Pembakaran serta penembakan di Kampung Timida, Distrik Paniai Timur," paparnya, Rabu (11/6/2024), dikutip dari TribunPapua.com.

Menurutnya, OPM di bawah pimpinan Undius Kogoya sering melakukan teror di wilayah Paniai.

Kasatgas Humas OpsDamai Cartenz, AKBP Bayu Suseno, menyatakan kasus penembakan dan pembakaran mobil dilaporkan warga yang melihat ada kepulan asap.

"Sopirnya dalam keadaan tersungkur di dalam mobil serta terdengar bunyi suara tembakan," bebernya.

BERITA REKOMENDASI

Warga juga melihat 10 anggota OPM membawa senjata api pergi ke pinggir jalan.

"Sehingga membuat masyarakat yang melihat kejadian tersebut meras takut dan langsung kembali ke arah kampung Madi," tuturnya.

Jenazah telah dievakuasi ke RSUD Paniai.

Baca juga: Warga Sipil di Puncak Jaya Jadi Korban Penembakan OPM, Polisi: Korban Ditembak di Kepala

Petugas kepolisian masih memburu pelaku penembakan.

"Kami menegaskan bahwa akan terus melakukan langkah-langkah penindakan dan penegakan hukum yang tegas dan terukur terhadap OPM, pelaku penembakan dan pembakaran ini," tegasnya.


Setelah ditelusuri, korban merupakan warga Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan yang merantau ke Papua Tengah.

Kepala Desa Bulusibatang, Faisal Wahidin, mengatakan istri korban masih terdaftar sebagai warga Jeneponto.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas