Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sosok Fajar Nugroho, Ketua OSIS SMA di Klaten yang Tewas di Hari Ultahnya karena Diceburkan ke Kolam

Fajar Nugroho, Ketua OSIS SMAN 1 Cawas tewas di hari ulang tahunnya, Senin (8/7/2024). Ia diduga tersetrum saat diceburkan ke kolam sekolah.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Sosok Fajar Nugroho, Ketua OSIS SMA di Klaten yang Tewas di Hari Ultahnya karena Diceburkan ke Kolam
kolase tribunnews.com dan tribunsolo.com
Fajar Nugroho meninggal dunia usai diceburkan ke kolam dan tersetrum, Senin (8/7/2024) -- berikut sosoknya 

Kegiatan tersebut rencananya akan diselenggarakan pada 25 Juli 2024 mendatang.

Kapolsek Cawas, Iptu Umar Mustofa mengatakan, rapat itu diikuti 30 siswa, termasuk Fajar.

Memasuki waktu salat Zuhur, Fajar pamit melaksanakan ibadah wajibnya.

Di hari itu, ada empat teman korban yang mengetahui sang Ketua OSIS sedang berulang tahun.

Mereka lantas berencana memberikan 'kejutan' kepada Fajar untuk diceburkan ke kolam.

"Dari situ punya rencana diceburkan. Sebelum diceburkan, mungkin diberi tepung," jelas Umar.

Selesai melaksanakan ibadah, Fajar lantas makan siang. Setelah itu, korban dilempari tepung oleh teman-temannya.

BERITA REKOMENDASI

"Lalu dari tiga teman memegang korban, diceburkan ke kolam yang ada di sekolah," ungkap dia.

Kolam sekolah itu memiliki kedalaman 175 sentimeter.

"Pada saat diceburkan, korban sudah berusaha naik," tambahnya.

Baca juga: Detik-detik Ketua OSIS SMAN 1 Cawas Tewas, Diduga Injak Pompa Air Kolam dan Tersetrum Listrik

Namun saat berupaya naik itu ternyata Fajar mengalami kram. Ia lalu diduga tersengat aliran listrik yang ada di bawah kolam.

"Namun dikira kram, sehingga ada teman menyebur dan mencoba menolong," terang dia.


Sengatan listrik itu juga dirasakan oleh teman korban saat berupaya menolong Fajar di kolam.

Teman korban yang berusaha menolong juga merasakan sesak napas.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas