Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kesaksian Marbot Masjid Lihat Iptu Rudiana Kembali Salat Berjemaah: Satu Bulan Tidak ke Sini

Trisno (61), marbot Masjid Al-Istiqomah mengungkapkan baru-baru ini Iptu Rudiana kembali terlihat salat berjemaah

Editor: Erik S
zoom-in Kesaksian Marbot Masjid Lihat Iptu Rudiana Kembali Salat Berjemaah: Satu Bulan Tidak ke Sini
Tribunnews.com
Keberadaan Iptu Rudiana, ayah Eky hingga kini masih menjadi misteri. 

TRIBUNNEWS.COM, CIREBON -  Tidak hanya menghilang di publik, Iptu Rudiana, ayah Eky ternyata sebelumnya juga jarang terlihat di masjid tempat tinggalnya.

Trisno (61), marbot Masjid Al-Istiqomah, Desa Sutawinangun, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat mengungkapkan baru-baru ini Iptu Rudiana kembali terlihat.

Diketahui, keberadaan Kapolsek Kapetakan, Cirebon itu tidak diketahui rimbanya pascakematian Vina Cirebon kembali ramai dibincangkan.

Baca juga: Soal Nasib Pegi di Kasus Vina, Kabareskrim Polri Klaim Tak Bisa Paksakan Seseorang jadi Tersangka

Vina dan Eky adalah sepasang kekasih yang diberitakan tewas dibunuh pada tahun 2016.

Menurut Trisno, Iptu Rudiana sebelumnya sering melaksanakan salat di masjid tersebut, tapi sempat tidak hadir selama sekitar satu bulan terakhir.

Kemunculan kembali Iptu Rudiana di masjid ini terjadi kemarin bersamaan dengan mencuatnya kembali kasus Vina Cirebon yang menyeret nama anaknya.

Adapun, Masjid Al-Istiqomah sendiri berlokasi di empat gang dari rumah Iptu Rudiana di Gang Sitameng VII.

BERITA REKOMENDASI

"Saya enggak kenal lama ya, cuma lihat wajah aja. Engga pernah ngobrol, tahu wajahnya saja," ujar Trisno saat ditemui di masjid pada Senin (15/7/2024) malam.

Ia juga menyampaikan, bahwa Iptu Rudiana biasanya datang untuk salat Magrib dan Isya dengan berjalan kaki.

 "Sering ke masjid (dulunya), tapi agak lama satu bulan (terakhir) engga ke sini, baru kemarin (lagi) berjemaah di sini lagi. Sehari doang ke sini," ucapnya.

Meskipun sering melihat Iptu Rudiana di masjid, Trisno mengaku tidak pernah berbicara langsung dengannya.

"Engga pernah ngobrol, (salat) langsung pulang," ujar dia.


Trisno juga menyebut, bahwa dia tidak mengikuti perkembangan kasus Vina Cirebon.

"Kalo saya, ya, kasus Vina engga ikutin," kata pria yang sudah dua tahun jadi marbot itu.

Baca juga: Keberadaan Iptu Rudiana Ayah Eky Mulai Terendus, Ternyata Sering Salat Berjemaah di Masjid Ini

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas