Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sisi Lain Pemilik Daycare yang Aniaya Balita di Depok, Karyawan: di Depan Guru Luar Biasa Baiknya

Di mata pegawainya, pemilik daycare yang menganiaya balita dikenal baik, bahkan kerap mengingatkan guru agar tak melakukan kekerasan pada anak.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Sisi Lain Pemilik Daycare yang Aniaya Balita di Depok, Karyawan: di Depan Guru Luar Biasa Baiknya
Kolase Tribunnews.com
(Kiri) Rekaman CCTV yang memperhatikan pemilik daycare di Depok berinisial MI diduga menganiaya anak Rizki Dwi Utari (28), MK (2) dan (Kanan) Daycare di Harjamukti, Kota Depok, tempat yang diduga menganiaya batita dua tahun, Rabu (31/7/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Meita Irianty, pemilik tempat penitipan anak alias daycare di Depok, Jawa Barat, resmi ditetapkan sebagai tersangka penganiayaan terhadap balita berusia 2 tahun berinisial MK.

Penetapan tersangka terhadap Meita Irianty dikonfirmasi oleh Kapolres Metro Depok, Kombes Arya Perdana.

Arya menjelaskan, Meita ditangkap di kediamannya dan langsung dibawa ke Polres Metro Depok untuk diperiksa.

"Kalau penangkapan tentu gelar penyidikan sudah dilakukan, gelar penetapan tersangka juga sudah kita lakukan."

"Jadi statusnya (tersangka) ya, sudah tertangkap kita ambil keterangannya sekarang," katanya, Rabu (31/7/2024) malam.

Kini ditetapkan tersangka, sisi lain Meita Irianty dibongkar guru yang bekerja di daycare miliknya.

Rara (bukann nama sebenarnya) melihat atasannya itu seperti memiliki dua kepribadian.

BERITA REKOMENDASI

Pasalnya, di depan guru, kata Rara, Meita begitu baik. Namun, di kesempatan lain, Meita begitu kejam menyiksa anak-anak.

Ia pun menyebut tindakan atasannya itu tidak sesuai dengan sosoknya sebagai influencer parenting.

"Saya melihatnya ada dua kepribadian ya. Karena, wow di media sosial, di depan guru-guru, luar biasa baiknya."

"Tapi saya enggak mengerti, kenapa di belakang atau di balik saya, beliau seperti itu," kata Rara kepada Kompas.com, Rabu.

Baca juga: Polisi Tetapkan Meita Iriyanti Jadi Tersangka Kasus Penganiayaan Anak di Daycare Depok

Rara pun menyayangkan tindakan kekerasan yang dilakukan bosnya itu.


"Jadi sangat disayangkan. Apalagi beliau seorang influencer tentang anak-anak, tentang edukasi parenting anak itu bagaimana. Jadi tidak mewakili background ia sebagai parenting sih," tandasnya.

Bahkan, dibeberapa kesempatan, Meita kerap memberikan nasihat kepada para pegawainya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas