Mulus Iptu Rudiana Lolos Lagi dari Kasus Vina, Ikut Upacara Kemerdekaan di Kecamatan
Nasib mujur Iptu Rudiana, tidak diperiksa Kapolri dan tidak dicopot dari jabatannya meski disebut-sebut sebagai otak atau dirigen rekayasa kasus Vina
Penulis: Theresia Felisiani

"Sebagai informasi A1, satu minggu yang lalu Pak Kapolri bersama pejabat utama Mabes Polri itu memeriksa langsung, memanggil saudara Rudiana. Ini informasi boleh dipegang," kata Ito Sumardi.
Ito Sumardi juga mengatakan kalau Iptu Rudiana sudah tak lagi menjabat sebagai Kapolsek Kapetakan.
"Rudiana sudah pasti saat ini tidak menjabat lagi sebagai kapolsek," ungkapnya.

Penjelasan Polda Jabar
Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Jules Abraham mengkonfirmasi pemberitaan yang mengabarkan bahwa Iptu Rudiana dicopot dari jabatannya sebagai kapolsek Kapetakan, Cirebon.
Kombes Jules mengatakan, faktanya berdasarkan penelusuran Polda Jabar, narasi yang menyebut diam-diam Rudiana sudah diperiksa Kapolri soal kasus Vina Cirebon kemudian langsung dicopot dari jabatan kapolsek tidaklah benar atau hoaks
"Kami tak menemukan informasi valid soal Iptu Rudiana sudah diperiksa Kapolri soal kasus Vina langsung dicopot dari jabatannya."
"Intinya, berita itu hoaks atau berita menyesatkan," ujarnya, Kamis (15/8/2024).
Iptu Rudiana Lolos Lagi
Iptu Rudiana rupanya tidak dicopot dari jabatannya sebagai Kapolsek Kapetakan, Polres Cirebon Kota.
Hal itu menimbulkan pertanyaan publik kenapa Rudiana belum juga dibebastugaskan.
Padahal sebelumnya, Rudiana sudah diperiksa di Mabes Polri terkait kasus Vina Cirebon.
Mantan Kabareskrim Komjen (Purn) Ito Sumardi juga mengatakan kalau Iptu Rudiana sudah dipanggil langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Bahkan Ito meyakini kalau Iptu Rudiana saat ini sudah dicopot dari jabatannya.
Hal itu diperlukan untuk memudahkan pemanggilan terhadap Iptu Rudiana.
Namun ternyata Rudiana tidak dicopot dan masih menjalani aktivitas sebagai Kapolsek Kapetakan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.