Main di Sungai, Bocah 9 Tahun asal Tasik Tewas Tenggelam, Mayat Ditemukan di Bawah Batu
Korban bersama temannya awalnya melompat dari bendungan kecil di sungai tersebut. Namun, hanya 3 orang yang muncul ke permukaan
Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Endra Kurniawan
![Main di Sungai, Bocah 9 Tahun asal Tasik Tewas Tenggelam, Mayat Ditemukan di Bawah Batu](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/bocah-tenggelam-di-kota-tasikmalaya-asdfvaedfbqaefb.jpg)
Ia menuturkan, dari keterangan saksi inisial A, korban sempat dibantu naik ke permukaan dengan cara ditarik tangannya.
"Satu orang saksi sempat membantu dengan cara menarik tangan agar bisa naik ke permukaan, kemudian korban juga memegang tangan yang lain, namun korban terlepas dan terbawa ke dalam arus air," jelas Ipda Jajang kepada Tribun Jabar.
Teman-teman korban juga melakukan pencarian dengan menggunakan bambu karena korban tak terlihat dari permukaan sungai.
"Mereka sempat menggunakan bambu melakukan pengecekan keberadaan korban di dalam air dikarenakan tidak terlihat dari permukaan," ucapnya.
Saat bantuan datang, ujar Jajang, korban ditemukan berada di bawah batu di dalam sungai.
"Saat dua orang melompat ke dalam sungai untuk mengevakuasi korban dan ditemukan korban berada di dalam air di bawah batu sudah tidak bergerak."
"Korban diantarkan ke kediaman korban dan selanjutnya pihak keluarga membawa ke RS. Hermina Kota Tasikmalaya," pungkasnya.
Kesaksian Santri
Latif Nur Sahid (17), santri yang menolong korban menceritakan detik-detik penemuan korban.
Ia menuturkan, peristiwa tersebut terjadi sesudah zuhur, Senin (7/10/2024).
"Kejadian sesudah zuhur, total ada ada empat anak, dan tiga teman lain yang selamat, sedangkan satu orang tenggelam," ujarnya.
Mengutip TribunJabar.id, ia melakukan pencarian korban dibantu dengan satu orang temannya.
Baca juga: Kapal Perang Selandia Baru, Manawanui Tenggelam di Lepas Pantai Samoa, Semua Penumpang Selamat
"Iya saya dibantu teman lagi dan langsung terjun ke dalam sungai," kata Latif.
Ia menuturkan, korban berhasil ditemukan, namun dalam kondisi sudah meninggal dunia.
"Saat dievakuasi di bawah sungai sudah tidak ada nyawa, bahkan sempat dicek nadi ga ada, badannya pun sudah dingin," ujarnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.