Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengakuan Pelaku Pembunuhan Pegawai Call Center Bank di Semarang, Dendam dan Sakit Hati Terbalaskan

Polrestabes Semarang meringkus Muhammad Adhi Nugroho (28) tersangka pembunuhan perempuan asal Grobogan yang bekerja sebagai petugas Call Center.

Penulis: Faisal Mohay
Editor: Sri Juliati
zoom-in Pengakuan Pelaku Pembunuhan Pegawai Call Center Bank di Semarang, Dendam dan Sakit Hati Terbalaskan
Iwan Arifianto
Muhammad Adhi Nugroho (28), tersangka pembunuhan sadis terhadap pacarnya, Robiatul Adawiyah (28), yang menggegerkan Kota Semarang. 

TRIBUNNEWS.COM - Kasus tewasnya wanita di Semarang, Jawa Tengah bernama Robiatul Adawiyah (28) terungkap.

Wanita yang bekerja sebagai Call Center bank swasta di Kota Semarang dibunuh pacarnya, Adhi Nugroho (28) pada Kamis (17/10/2024).

Pelaku sempat kabur ke Jakarta dan ditangkap saat kembali ke Semarang pada Selasa (22/10/2024) sekira pukul 04.00 WIB. 

Kasus pembunuhan telah direncanakan Adhi dengan membawa senjata tajam ke kos korban.

Motif pembunuhan lantaran pelaku sakit hati korban berduaan dengan laki-laki lain.

"Soal dendam saya puas (membunuh korban). Dia menyakiti saya, tidak secara fisik tapi pikiran dan hati," ucap Adhi, Selasa, dikutip dari TribunJateng.com.

Saat dihadirkan dalam konferensi pers di Mapolrestabes Semarang, Adhi mengaku sering mengintai aktivitas korban.

Berita Rekomendasi

"Saya sering ngetem (menunggu) di dekat rumah kos dia (korban)," tuturnya.

Pelaku juga memiliki akun media sosial khusus untuk memantau aktivitas digital korban.

"Ya pernah pakai akun fake di aplikasi kencan lalu komunikasi dengan korban," lanjutnya.

Adhi dan korban menjalin asmara sejak Januari 2024.

Baca juga: Pelaku Pembunuhan Mahasiswa di Aceh Diringkus, Polisi Dalami Motif

Mereka bertemu di sebuah aplikasi kencan online.

Meski hubungan mereka sempat renggang selama lima bulan, Adhi menegaskan dirinya masih berpacaran dengan korban.

"Saya sudah pernah ke rumah orangtua korban di Grobogan (untuk serius)." 

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas